Pj. Bupati Garut Terbitkan Surat Edaran Gerakan K3: Kebersihan, Ketertiban, dan Keindahan Prioritas Utama

- Jurnalis

Selasa, 13 Februari 2024 - 04:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Barnas Adjidin Luncurkan Gerakan Zero Waste: Mewujudkan Kabupaten Garut Bersih dan Bebas Sampah Plastik

Barnas Adjidin Luncurkan Gerakan Zero Waste: Mewujudkan Kabupaten Garut Bersih dan Bebas Sampah Plastik

WARTAGARUT.COM – Penjabat (Pj) Bupati Garut, Barnas Adjidin, mengambil langkah tegas dengan menerbitkan Surat Edaran Nomor: 300/482/TAPEM pada tanggal 12 Februari 2024.

Surat edaran tersebut menegaskan pentingnya Gerakan Peningkatan Ketertiban, Kebersihan, dan Keindahan (K3) di seluruh wilayah Kabupaten Garut.

Dalam surat edaran ini, instansi vertikal, kepala perangkat daerah, pimpinan Badan Usaha Milik Negara (BUMN), dan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), Camat, Lurah, serta Kepala Desa diberi instruksi untuk secara aktif berpartisipasi dalam menciptakan ketertiban, kebersihan, dan kewilayahan di Kabupaten Garut.

Baca Juga :  Wakil Ketua DPRD Garut H. Subhan Fahmi Dukung Kejuaraan Atletik Jadi Agenda Tahunan!

Langkah-langkah konkret yang diinstruksikan melibatkan kegiatan kebersihan di lingkungan kantor setiap Jumat minggu pertama setiap bulan, dengan larangan bagi Pedagang Kaki Lima (PKL) untuk beroperasi di sekitar kantor. 

Selain itu, Surat Edaran ini juga mendorong mobilisasi melibatkan berbagai elemen masyarakat untuk aktif terlibat dalam kegiatan kebersihan wilayah.

Tak hanya itu, Surat Edaran ini juga menekankan penataan dan pemeliharaan jalan, jalur hijau, trotoar, serta sarana pendukungnya sesuai dengan kewenangannya masing-masing. 

Baca Juga :  H. Aten Munajat: PMII Harus Terus Jadi Pelopor Perubahan Bangsa!

Dilarang melakukan pembiaran terhadap tindakan perseorangan atau kelompok yang berpotensi mengurangi ketertiban, keindahan, dan daya dukung jalan, jalur hijau, dan atau trotoar beserta sarana dan prasarana penunjangnya, terutama di sekitar perkantoran.

Pj. Bupati Garut juga memberikan dorongan kepada seluruh Camat, Lurah, dan Kepala Desa untuk menggerakkan warga setempat, termasuk Ketua RW, Punduh, Kepala Dusun, dan Ketua RT, dalam kegiatan gotong-royong untuk menjaga kebersihan lingkungan, bahkan dengan penanaman tanaman hias.

Penulis : Soni Tarsoni

Berita Terkait

Kasi PHU Kemenag Garut, H. Indra Azwar Buka Jalan Sehat Milad MAN 1 Garut: “Langkah Bersama untuk Negeri!”
Teh Putri Tinjau Kecamatan Sucinaraja, Dorong Komposter dan Ketahanan Pangan Lokal
Wabup Garut Putri Karlina Soroti TPS Viral di Sucinaraja, Akan Jadi Lokasi Percontohan Pengelolaan Sampah
Penutupan MTQ XLV! Wakil Ketua DPRD Garut, Dilla Nurul Fadillah: Ini Bukti Semangat Qur’ani Warga Garut
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Garut, H. S. Fahmi Dukung Haji Inklusif: Semua Warga Garut Harus Bisa Beribadah Tanpa Hambatan!
Ketua dan Wakil Ketua DPRD Garut Hadiri Pembukaan MTQ XLV Tingkat Kabupaten di Singajaya
Ketua DPRD Garut Aris Munandar Hadiri Pelantikan 1.727 ASN dan PPPK di Alun-alun Garut
Wakil Ketua DPRD Garut H. Subhan Fahmi Dukung Kejuaraan Atletik Jadi Agenda Tahunan!
Berita ini 77 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 10:36 WIB

Kasi PHU Kemenag Garut, H. Indra Azwar Buka Jalan Sehat Milad MAN 1 Garut: “Langkah Bersama untuk Negeri!”

Minggu, 20 April 2025 - 07:59 WIB

Teh Putri Tinjau Kecamatan Sucinaraja, Dorong Komposter dan Ketahanan Pangan Lokal

Minggu, 20 April 2025 - 07:40 WIB

Wabup Garut Putri Karlina Soroti TPS Viral di Sucinaraja, Akan Jadi Lokasi Percontohan Pengelolaan Sampah

Sabtu, 19 April 2025 - 20:30 WIB

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Garut, H. S. Fahmi Dukung Haji Inklusif: Semua Warga Garut Harus Bisa Beribadah Tanpa Hambatan!

Sabtu, 19 April 2025 - 19:57 WIB

Ketua dan Wakil Ketua DPRD Garut Hadiri Pembukaan MTQ XLV Tingkat Kabupaten di Singajaya

Berita Terbaru

error: Content is protected !!