Kontroversi Durasi Injury Time di Laga Indonesia vs Bahrain: Wasit Al Kaf Jadi Sorotan

- Jurnalis

Sabtu, 12 Oktober 2024 - 17:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kontroversi Durasi Injury Time di Laga Indonesia vs Bahrain_ Wasit Al Kaf Jadi Sorotan (foto_ PSSI.org)

Kontroversi Durasi Injury Time di Laga Indonesia vs Bahrain_ Wasit Al Kaf Jadi Sorotan (foto_ PSSI.org)

WARTAGARUT.COM— Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026  antara Bahrain dan Indonesia* berakhir dengan skor imbang 2-2, namun laga ini menyisakan kontroversi terkait durasi injury time yang menjadi perbincangan hangat. 

Indonesia, yang sempat unggul hingga tambahan waktu, harus menerima kenyataan pahit setelah Bahrain berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-90+9 Hal ini terjadi meskipun wasit asal Oman, Ahmed Al Kaf, awalnya memberikan tambahan waktu enam menit..

Namun, di tengah situasi menegangkan, wasit tetap melanjutkan pertandingan lebih lama dari yang diumumkan. 

Gol penyama Bahrain yang tercipta di menit ke-90+9 memicu protes keras dari kubu Indonesia. Pelatih Indonesia, Shin Tae-yong, mempertanyakan keputusan wasit yang memperpanjang waktu melebihi enam menit. 

“Pemain kami marah, karena durasi waktu yang seharusnya sudah habis,” ungkap Shin Tae-yong.

Baca Juga :  Wakil Ketua DPRD Garut H. Subhan Fahmi Dukung Kejuaraan Atletik Jadi Agenda Tahunan!

Protes semakin memuncak ketika manajer timnas Indonesia, Sumardji, menerima kartu merah karena mempertanyakan keputusan tersebut. 

Bahkan, bek andalan timnas, Shayne Pattynama, tak mampu menahan emosinya dan terlihat sangat kecewa dengan situasi tersebut.

Meskipun demikian, berdasarkan aturan dari IFAB (International Football Association Board), wasit memang berhak memperpanjang waktu tambahan jika ada alasan yang mendukung, seperti pergantian pemain, cedera, atau gangguan lain yang memperlambat permainan. 

Namun, yang menjadi sorotan adalah keputusan Ahmed Al Kaf yang dinilai memperpanjang waktu tanpa adanya alasan signifikan.

Pengamat sepak bola, Anton Sanjoyo, berpendapat bahwa secara aturan, perpanjangan waktu tersebut memang dibenarkan, namun tetap saja memicu tanda tanya besar. 

“Keputusan tersebut masih sesuai dengan aturan yang berlaku, tetapi kontroversial karena terkesan tidak transparan,” ujarnya Anton Sanjoyo dikutip di Kompas TV, Pada Jumat, 11 Oktober 2024. 

Baca Juga :  Wakil Ketua DPRD Garut H. Subhan Fahmi Dukung Kejuaraan Atletik Jadi Agenda Tahunan!

Hal senada disampaikan oleh Weshley Hutagalung, yang menambahkan bahwa tidak ada insiden besar yang memerlukan perpanjangan waktu hingga sembilan menit. 

“Meskipun penambahan waktu bisa dibenarkan secara aturan, tidak ada alasan signifikan dalam pertandingan yang membutuhkan perpanjangan waktu sebanyak itu,” kata Weshley.

Kontroversi mengenai durasi injury time ini pun menjadi diskusi hangat di kalangan penggemar sepak bola, dan menambah ketegangan dalam laga yang diharapkan bisa berakhir manis untuk Indonesia. 

Kini, Timnas Garuda di bawah asuhan Shin Tae-yong diharapkan tetap fokus menghadapi laga selanjutnya, sambil berharap kejadian serupa tidak terulang.***

Penulis : Soni Tarsoni

Berita Terkait

Wakil Ketua DPRD Garut H. Subhan Fahmi Dukung Kejuaraan Atletik Jadi Agenda Tahunan!
Indonesia Bungkam Yaman 4-1, Lolos ke Perempat Final dan Amankan Tiket Piala Dunia U17 2025
Raker Akuatik Garut 2025: Evaluasi dan Strategi Menuju Porprov Jabar 2026
Hebat! Tim Futsal UNIGA Raih Juara 1 Jawa Barat! Ini Daftar Pemainnya
Kim Yeon-koung vs Megawati Hangestri: Duel Seru Liga Voli Korea 2024!
Strategi Baru! Pink Spiders Tukar Pemain Demi Misi Tundukkan Megawati dkk!
Red Sparks Menang 5 Set Dramatis, Megawati Tampil Ganas di Set Penentuan!
BFA Klaim Alami Serangan Siber Usai Kontroversi Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Lawan Indonesia
Berita ini 510 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 18:22 WIB

Wakil Ketua DPRD Garut H. Subhan Fahmi Dukung Kejuaraan Atletik Jadi Agenda Tahunan!

Selasa, 8 April 2025 - 06:47 WIB

Indonesia Bungkam Yaman 4-1, Lolos ke Perempat Final dan Amankan Tiket Piala Dunia U17 2025

Selasa, 11 Maret 2025 - 09:51 WIB

Raker Akuatik Garut 2025: Evaluasi dan Strategi Menuju Porprov Jabar 2026

Kamis, 9 Januari 2025 - 08:50 WIB

Hebat! Tim Futsal UNIGA Raih Juara 1 Jawa Barat! Ini Daftar Pemainnya

Selasa, 17 Desember 2024 - 15:18 WIB

Kim Yeon-koung vs Megawati Hangestri: Duel Seru Liga Voli Korea 2024!

Berita Terbaru

error: Content is protected !!