Kunjungan Abdusy Syakur dan Putri Karlina ke PD Persis Garut, Fokus pada Silaturahmi dan Visi Misi

- Jurnalis

Rabu, 9 Oktober 2024 - 06:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kunjungan Abdusy Syakur dan Putri Karlina ke PD Persis Garut, Fokus pada Silaturahmi dan Visi Misi

Kunjungan Abdusy Syakur dan Putri Karlina ke PD Persis Garut, Fokus pada Silaturahmi dan Visi Misi

WARTAGARUT.COM— Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Garut nomor urut 2, Abdusy Syakur Amin dan Putri Karlina, melanjutkan kampanye mereka dengan mengunjungi Pimpinan Daerah (PD) Persatuan Islam (Persis) di Tarogong Kidul Kabupaten Garut, Senin, 7 Oktober 2024.

unjungan ini dilakukan untuk menjalin silaturahmi sekaligus memaparkan visi dan misi pasangan Santri dalam Pilkada Garut 2024.

Calon Wakil Bupati Garut, Putri Karlina menjelaskan bahwa pertemuan ini bukan merupakan deklarasi politik, melainkan silaturahmi yang bertujuan untuk mendengarkan aspirasi dari PD Persis dan memperkenalkan visi pasangan Santri  dalam membangun Garut. 

“Kunjungan ini adalah bagian dari upaya kami untuk memahami lebih dalam harapan dan aspirasi Persis di Garut, yang kami anggap sebagai organisasi yang kuat dan solid,” kata Putri.

Baca Juga :  Polres Garut Bekuk 3 Pelaku Curanmor Sadis, Sudah 19 Kali Beraksi dengan Senjata Tajam!

Sambutan dari PD Persis terhadap kunjungan ini sangat positif. Hubungan baik antara Abdusy Syakur dan keluarga Putri Karlina dengan tokoh-tokoh Persis menjadi dasar yang kuat dalam membangun komunikasi yang harmonis. 

“Kami merasa diterima dengan hangat, dan ini menunjukkan bahwa hubungan yang telah terjalin selama ini bisa menjadi landasan untuk kerja sama di masa mendatang,” tambah Putri.

Dalam kesempatan tersebut, PD Persis menyampaikan harapan mereka agar pemerintah daerah di masa depan lebih memperhatikan kesejahteraan mitra strategis seperti Persis, yang memiliki peran penting dalam membangun masyarakat. 

Baca Juga :  Polres Garut Tangkap Pengedar Sabu, Bongkar Jaringan Tempel Talaga Bodas

Putri Karlina mencatat bahwa aspirasi tersebut akan menjadi perhatian khusus bagi pasangan ini jika mereka terpilih sebagai pemimpin Garut.

“Persis adalah salah satu mitra strategis yang perlu diberi perhatian khusus oleh pemerintah daerah ke depan. Kami mendengar aspirasi tersebut dan berkomitmen untuk bekerja sama dalam meningkatkan kesejahteraan serta mendukung kegiatan mereka,” ujar Putri Karlina dalam menutup pertemuan.

Kunjungan ini merupakan bagian dari serangkaian silaturahmi Abdusy Syakur Amin dan Putri Karlina dengan berbagai elemen masyarakat dan organisasi di Garut, dengan tujuan memperkuat dukungan serta memahami aspirasi masyarakat di berbagai sektor.***

Penulis : Soni Tarsoni

Berita Terkait

Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Garut Tetapkan Pasangan Syakur-Putri Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih 2025
Sah! Abdusy Syakur Amin dan Putri Karlina Ditetapkan Sebagai Pemimpin Baru Dalam Rapat Pleno KPU Garut
Kepala Bakesbangpol Garut: Saatnya Bersatu, Wujudkan Garut Hebat yang Tata Tentrem Kerta Raharja!
“Garut Hebat” Dimulai! Syakur-Putri Ajak Warga Garut Bersatu Bangun Masa Depan Lebih Baik
Usai Ditetapkan, Bupati Garut Terpilih Abdusy Syakur Amin Siap ‘Ngebut’ Realisasi Program!
Hasil Rekapitulasi Pilkada 2024: Paslon Syakur Amin dan Putri Karlina Menang Telak di Garut
Asgar Indonesia Sukses Mobilisasi 10.000 Suara, untuk Dukung Syakur-Putri dalam Pilkada 2024
Pilkada 2024 Pecahkan Rekor! Garut Sambut Era Modern: Pemimpin Muda dan Perempuan Pertama Siap Bawa Perubahan
Berita ini 79 kali dibaca
id="attachment_18953" align="aligncenter" width="800"] CREATOR: gd-jpeg v1.0 (using IJG JPEG v62), quality = 82

Berita Terkait

Selasa, 14 Januari 2025 - 07:22 WIB

Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Garut Tetapkan Pasangan Syakur-Putri Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih 2025

Jumat, 10 Januari 2025 - 20:06 WIB

Sah! Abdusy Syakur Amin dan Putri Karlina Ditetapkan Sebagai Pemimpin Baru Dalam Rapat Pleno KPU Garut

Jumat, 10 Januari 2025 - 11:13 WIB

Kepala Bakesbangpol Garut: Saatnya Bersatu, Wujudkan Garut Hebat yang Tata Tentrem Kerta Raharja!

Jumat, 10 Januari 2025 - 06:27 WIB

“Garut Hebat” Dimulai! Syakur-Putri Ajak Warga Garut Bersatu Bangun Masa Depan Lebih Baik

Kamis, 9 Januari 2025 - 16:31 WIB

Usai Ditetapkan, Bupati Garut Terpilih Abdusy Syakur Amin Siap ‘Ngebut’ Realisasi Program!

Berita Terbaru

Mencegah Perilaku Mencontek Di Sekolah Penulis_ Siti Euis Yulianti (Siswa SMAN 19 Garut)

Edukasi

Mencegah Perilaku Mencontek Di Sekolah

Senin, 28 Apr 2025 - 14:26 WIB

error: Content is protected !!