SMPN 2 Garut Gelar Maulid Nabi: Lomba Tumpeng dan Jumat Berbagi, Bentuk Kebersamaan dan Pembinaan Karakter Siswa

- Jurnalis

Jumat, 4 Oktober 2024 - 12:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SMPN 2 Garut Gelar Maulid Nabi: Lomba Tumpeng dan Jumat Berbagi, Bentuk Kebersamaan dan Pembinaan Karakter Siswa

SMPN 2 Garut Gelar Maulid Nabi: Lomba Tumpeng dan Jumat Berbagi, Bentuk Kebersamaan dan Pembinaan Karakter Siswa

WARTAGARUT.COM – SMPN 2 Garut mengadakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dengan rangkaian kegiatan yang penuh makna, termasuk siraman rohani, lomba tumpeng antar kelas, dan peragaan busana muslim.

Dalam kegiatan ini, Acep Nugraha, seorang alumni SMPN 2 Garut, memberikan ceramah yang menyentuh hati siswa.

Acara tersebut berlangsung di lapangan SMPN 2 Garut, Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Garut Kota, pada Jum’at 4 Oktober 2024.

Hj. Aty Herawati, selaku Kesiswaan SMPN 2 Garut, mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kecintaan siswa kepada Rasulullah SAW dan mengingatkan mereka akan pentingnya berbakti kepada orang tua.

Baca Juga :  Hari Bakti Pekerjaan Umum 2024: Mengenang 79 Tahun Bakti Membangun Negeri 

“Tadi banyak anak-anak yang tersentuh hatinya, menangis saat mendoakan orang tua, terutama yang masih hidup. Ini sangat mengesankan,” ujarnya.

Kegiatan lain yang menarik perhatian adalah lomba tumpeng antar kelas yang bertujuan untuk meningkatkan kebersamaan dan semangat berbagi.

“Lomba tumpeng ini tidak hanya untuk bersaing, tetapi juga untuk menumbuhkan rasa kebersamaan dan jiwa berbagi di antara siswa,” tutur Hj. Aty.

Baca Juga :  Program Sertifikasi Tanah Wakaf, Kemenag Garut dan BPN Perkuat Sinergi untuk Umat

“Setelah penilaian nasi tumpeng akan dibagikan dalam jum’at berbagi dengan membagikan nasi tersebut kepada masyarakat setelah salat Jumat,”ujarnya.

Pihak sekolah berharap, melalui kegiatan ini, para siswa bisa lebih mencintai diri mereka sendiri, menghargai orang lain, dan semakin mendalami nilai-nilai keislaman.

“Semoga anak-anak bisa menjadi muslim yang taat dan mencintai Rasulullah serta mengamalkan ajarannya dalam kehidupan sehari-hari,” harapnya.***

Penulis : Soni Tarsoni

Berita Terkait

Program Warnasmu dan Literasi Tabsyirmu Diluncurkan pada Milad ke-112 Muhammadiyah di Garut
Universitas Garut Umumkan Pemenang Lomba Video KKN Tematik 2024 
UNIGA EXPO 2024, Jembatan Kerjasama Universitas Garut dan Dunia Industri
Kepala Kemenag Garut Dorong Penguatan Pedagogik Guru PAI dalam Workshop Regional Jawa Barat
Rektor Universitas Garut Serahkan Buku Tabungan dan Kartu Debit kepada Mahasiswa Penerima KIP Kuliah 2024
Universitas Garut Gelar Pelatihan “Sosialisasi Profesi dan Karir Dosen” untuk Pengembangan Akademik
Hari Guru Nasional 2024, Kemenag Garut Apresiasi Peran Guru Sebagai Agen Perubahan!
Momentum Hari Guru Nasional, Kemenag Garut Soroti Peran Guru dalam Membangun Generasi Bangsa
Berita ini 91 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 1 Desember 2024 - 17:46 WIB

Program Warnasmu dan Literasi Tabsyirmu Diluncurkan pada Milad ke-112 Muhammadiyah di Garut

Sabtu, 30 November 2024 - 20:52 WIB

Universitas Garut Umumkan Pemenang Lomba Video KKN Tematik 2024 

Sabtu, 30 November 2024 - 20:21 WIB

UNIGA EXPO 2024, Jembatan Kerjasama Universitas Garut dan Dunia Industri

Sabtu, 30 November 2024 - 06:23 WIB

Kepala Kemenag Garut Dorong Penguatan Pedagogik Guru PAI dalam Workshop Regional Jawa Barat

Jumat, 29 November 2024 - 18:50 WIB

Rektor Universitas Garut Serahkan Buku Tabungan dan Kartu Debit kepada Mahasiswa Penerima KIP Kuliah 2024

Berita Terbaru

error: Content is protected !!