Polsek Garut Kota Polres Garut Identifikasi Penyebab Kebakaran Kedai Ayam Bakar

- Jurnalis

Sabtu, 11 November 2023 - 21:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polsek Garut Kota Polres Garut Identifikasi Penyebab Kebakaran Kedai Ayam Bakar

Polsek Garut Kota Polres Garut Identifikasi Penyebab Kebakaran Kedai Ayam Bakar

WARTAGARUT.COM– Polsek Garut Kota Polres Garut melakukan pengecekan Tempat Kejadian Perkara (TKP) sebuah kedai ayam bakar yang dilalap sijago merah pada Jumat, 10 November 2023.

Kedai ayam bakar milik Ahmad, di Jalan Gunung Putri, Kelurahan Ciwalen, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, menjadi korban kebakaran sekitar pukul 06.30 WIB.

Menurut keterangan saksi dan korban, kebakaran terjadi saat Ahmad, pemilik kedai, sedang memasak ayam. Pekerja bernama Baban diminta untuk memindahkan tabung gas 3kg yang bocor ke dalam toilet.

Baca Juga :  Haul Akbar dan Apel Kebangsaan BNP Merah Putih: Ceng Malki Ajak BNP MP Bangkit dan Berperan dalam Pembangunan

Meskipun gas tersebut dianggap aman, saat Ahmad menyalakan kompor, api tiba-tiba menyambar ke arah gas yang bocor di toilet, menyebabkan suara ledakan.

Polsek Garut Kota Polres Garut bersinergi dengan Damkar Kabupaten Garut dan relawan sekitar untuk memadamkan api. Dua unit mobil pemadam dikerahkan, dan api berhasil dijinakkan.

Namun, peristiwa tersebut mengejutkan karena dua orang mengalami luka bakar berat.

Kapolres Garut, AKBP Rohman Yonky Dilatha, S.I.K, M. Si, melalui Kapolsek Garut Kota Polres Garut, AKP Zainuri, menyampaikan bahwa Ahmad mengalami luka bakar di wajah, tangan, dan belakang badan,

Baca Juga :  Anggota DPRD Jabar, Aceng Malki, Dukung BNP Merah Putih Lawan Radikalisme dan Intoleransi

sementara Baban mengalami luka bakar di kaki dan bagian badan. Kedua korban telah dievakuasi ke rumah masing-masing.

Meskipun tidak ada korban jiwa, pemilik dan pekerja kedai mengalami luka bakar yang cukup serius. Kerugian materi akibat kebakaran diperkirakan mencapai Rp. 40.000.000,- (empat puluh juta rupiah).

“Pemadam kebakaran yang cepat dan sinergitas tim penyelamat merupakan faktor kunci yang membantu mengendalikan situasi dan menghindari korban jiwa,” tambah Zainuri. (soni)***

Berita Terkait

Peduli Bencana! PDAM Tirta Intan Garut Distribusikan Air Minum untuk Korban Banjir
Kecelakaan Beruntun di Garut: Angkot Leles Hilang Kendali Tabrak 5 Motor dan 1 Mobil, Begini Kronologinya!
Kecelakaan Beruntun di Leles, Libatkan 7 Kendaraan, 9 Orang Luka-Luka
Aksi Cepat Sat Lantas Polres Garut Evakuasi Korban Kecelakaan di Tarogong-Leles
Polsek Malangbong Sita 65 Botol Ciu, Begini Kronologinya!
Kebakaran Akibat Korsleting Listrik Hanguskan Rumah Semi Permanen di Cisompet Garut, Kerugian Rp 50 Juta
Sat Res Narkoba Polres Garut Amankan Penjual dan 12 Botol Miras dalam Operasi Cipta Kondusif Tarogong Kaler
Kecelakaan Tunggal di Malangbong: Truck Tabrak Rumah Akibat Lupa Tarik Rem Tangan
Berita ini 62 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 29 Januari 2025 - 08:55 WIB

Peduli Bencana! PDAM Tirta Intan Garut Distribusikan Air Minum untuk Korban Banjir

Sabtu, 25 Januari 2025 - 21:53 WIB

Kecelakaan Beruntun di Garut: Angkot Leles Hilang Kendali Tabrak 5 Motor dan 1 Mobil, Begini Kronologinya!

Sabtu, 25 Januari 2025 - 17:43 WIB

Kecelakaan Beruntun di Leles, Libatkan 7 Kendaraan, 9 Orang Luka-Luka

Sabtu, 25 Januari 2025 - 17:35 WIB

Aksi Cepat Sat Lantas Polres Garut Evakuasi Korban Kecelakaan di Tarogong-Leles

Sabtu, 25 Januari 2025 - 10:41 WIB

Polsek Malangbong Sita 65 Botol Ciu, Begini Kronologinya!

Berita Terbaru

error: Content is protected !!