Pengusaha Garut H. Dudung Sudiana Siap Dukung Persigar Menuju Prestasi Lebih Tinggi

- Jurnalis

Sabtu, 28 September 2024 - 20:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pengusaha Garut H. Dudung Sudiana Siap Dukung Persigar Menuju Prestasi Lebih Tinggi

Pengusaha Garut H. Dudung Sudiana Siap Dukung Persigar Menuju Prestasi Lebih Tinggi

WARTAGARUT.COM – H. Dudung Sudiana, seorang pengusaha asal Garut, menyatakan komitmennya untuk mendukung kemajuan Persigar dalam kancah sepak bola di Jawa Barat. 

Menanggapi pernyataan Ketua Umum Persigar, H. Rudy Gunawan, mengenai kondisi Persigar yang harus dibangkitkan, H. Dudung Sudiana menyatakan siap berkontribusi bagi perkembangan klub kebanggaan Garut tersebut.

“Saya sependapat dengan Pak Rudy bahwa Persigar perlu diangkat, dan sebagai warga Garut, saya siap memberikan dukungan untuk kemajuan Persigar ke depan,” ujar H. Dudung Sudiana.

Baca Juga :  Penutupan MTQ XLV! Wakil Ketua DPRD Garut, Dilla Nurul Fadillah: Ini Bukti Semangat Qur’ani Warga Garut

Menurutnya, dukungan tersebut tidak hanya berupa dukungan moril, namun juga berupa kolaborasi aktif dengan berbagai pihak.

H. Dudung menekankan pentingnya komunikasi yang baik antara semua pihak yang terlibat dalam upaya membangun sepak bola di Garut.

 “Komunikasi yang bagus antara semua pihak sangat penting agar ada kemajuan yang signifikan. Kami ingin melihat Garut semakin terangkat, terutama dalam dunia olahraga, khususnya sepak bola,” jelasnya.

Baca Juga :  Wakil Ketua DPRD Garut H. Subhan Fahmi Dukung Kejuaraan Atletik Jadi Agenda Tahunan!

Terkait bentuk dukungan konkret yang akan diberikan, H. Dudung mengatakan bahwa hal tersebut akan dibahas lebih lanjut bersama Ketua Umum Persigar. 

“Bentuk dukungannya nanti kita bicarakan dengan Pak Rudy. Yang jelas, kami siap mendukung Persigar agar bisa lebih maju ke depannya,” Pungkas H. Dudung Sudiana.

Penulis : Soni Tarsoni

Berita Terkait

Wakil Ketua DPRD Garut H. Subhan Fahmi Dukung Kejuaraan Atletik Jadi Agenda Tahunan!
Indonesia Bungkam Yaman 4-1, Lolos ke Perempat Final dan Amankan Tiket Piala Dunia U17 2025
Raker Akuatik Garut 2025: Evaluasi dan Strategi Menuju Porprov Jabar 2026
Hebat! Tim Futsal UNIGA Raih Juara 1 Jawa Barat! Ini Daftar Pemainnya
Kim Yeon-koung vs Megawati Hangestri: Duel Seru Liga Voli Korea 2024!
Strategi Baru! Pink Spiders Tukar Pemain Demi Misi Tundukkan Megawati dkk!
Red Sparks Menang 5 Set Dramatis, Megawati Tampil Ganas di Set Penentuan!
BFA Klaim Alami Serangan Siber Usai Kontroversi Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Lawan Indonesia
Berita ini 87 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 18:22 WIB

Wakil Ketua DPRD Garut H. Subhan Fahmi Dukung Kejuaraan Atletik Jadi Agenda Tahunan!

Selasa, 8 April 2025 - 06:47 WIB

Indonesia Bungkam Yaman 4-1, Lolos ke Perempat Final dan Amankan Tiket Piala Dunia U17 2025

Selasa, 11 Maret 2025 - 09:51 WIB

Raker Akuatik Garut 2025: Evaluasi dan Strategi Menuju Porprov Jabar 2026

Kamis, 9 Januari 2025 - 08:50 WIB

Hebat! Tim Futsal UNIGA Raih Juara 1 Jawa Barat! Ini Daftar Pemainnya

Selasa, 17 Desember 2024 - 15:18 WIB

Kim Yeon-koung vs Megawati Hangestri: Duel Seru Liga Voli Korea 2024!

Berita Terbaru

error: Content is protected !!