Menjadi Pemimpin Masa Depan! Lomba Syiar Dakwah Akademi IPI Garut Cari Bakat Unggul

- Jurnalis

Rabu, 17 Mei 2023 - 19:42 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Menjadi Pemimpin Masa Depan! Lomba Syiar Dakwah Akademi IPI Garut Cari Bakat Unggul

Menjadi Pemimpin Masa Depan! Lomba Syiar Dakwah Akademi IPI Garut Cari Bakat Unggul

WARTAGARUT.COM – kementerian Agama Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Kabinet Agama Keluarga Besar Mahasiswa (KBM) Institut Pendidikan Indonesia (IPI) Garut, menyelenggarakan r Lomba Syiar Akademi IPI tahun 2023.

Acara bertema “Langkah Awal dalam Meraih Prestasi di Bulan Syawal, diselenggarakan di Masjid At-Tarbiyyah IPI Garut pada Rabu, 17 Mei 2023.

Presiden Mahasiswa BEM IPI Garut Wandi Mulyana menuturkan, Lomba Syi’ar Akademi IPI Garut tahun 2023 menghadirkan peserta yang tak hanya berbakat, tetapi juga penuh semangat dalam mengikuti perlombaan bergengsi ini.

Kegiatan yang melibatkan mahasiswa dari setiap program studi di IPI Garut ini berlangsung dengan antusias dan dedikasi yang luar biasa.

“Lomba ini bukan sekadar ajang perlombaan biasa. Lebih dari itu, kegiatan ini menjadi pemicu untuk menggugah kesadaran kita akan tugas hakiki sebagai khalifah di dunia ini, sebagai pemimpin yang bertanggung jawab dalam saling mengingatkan sesama,”ungkapnya.

Wandi berharap, Melalui Lomba Syiar Dakwah Akademi IPI Garut tahun 2023 ini, dapat tercipta generasi muda yang semakin berkualitas dalam menyebarkan nilai-nilai agama Islam.

“Keikutsertaan mahasiswa dan mahasiswi IPI Garut yang berbakat dalam berdakwah dan berceramah diharapkan dapat memberikan inspirasi serta memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar,”harapnya.

Menteri Agama BEM KBM IPI Garut Hamdan Sutisna mengatakan bahwa  Lomba Syiar Dakwah Akademi IPI Garut tahun 2023 telah kembali digelar setelah mengalami tiga tahun henti akibat pandemi.

Baca Juga :  Satresnarkoba Polres Garut Grebek Warung Pengedar Sabu, Temukan 9 Paket Narkoba!  

Dia mengatakan, Lomba ini memiliki tujuan utama untuk mencari dan menggali bakat-bakat mahasiswa dalam bidang dakwah.

Dengan adanya lomba ini, diharapkan dapat ditemukan talenta-talenta muda yang mampu menyebarkan agama Islam dengan baik dan efektif, baik di masa sekarang maupun masa depan.

“Alhamdulillah kegiatan ini bisa terlaksana kembali setelah 3 tahun lamanya tidak terselenggara, saya berharap dengan adanya ajang ini, generasi muda terkhususnya para mahasiswa yang memiliki julukan sebagai Agen Of Change mampu menunjukan dirinya sebagai salah satu dari bagian dari agen perubahan yang senantiasa harus memberikan energi positif kepada semua orang salah satunya dengan baka yang dimilikinya,”katanya.

Lomba ini juga, kata Hamdan, menjadi ajang untuk mengembangkan kemampuan berbicara di depan umum, sehingga para peserta dapat menjadi calon tenaga pendidik yang handal.

Hamdan mengatakan Para mahasiswa  akan memperoleh pengalaman berharga dalam menyampaikan pesan-pesan agama dengan cara yang menarik dan sesuai dengan karakteristik audiens.

Kata Hamdan, Kegiatan ini menjadi bukti komitmen dalam menjalin kerjasama untuk menggelar kegiatan yang bermanfaat bagi mahasiswa dan mahasiswi IPI Garut.

“Lomba Syiar Dakwah Akademi IPI tahun 2023 menjadi sarana penting untuk menemukan dan mengasah bakat-bakat unggul di bidang dakwah,”ujarnya.

Hamdan berharap, Melalui lomba ini, diharapkan dapat muncul pemimpin-pemimpin masa depan yang mampu menginspirasi dan menyebarkan agama Islam dengan nilai-nilai yang luhur.

Baca Juga :  Ketua STIKes Karsa Husada Garut : “Kami Siap Jadi Institut, SDM dan Fasilitas Sudah Disiapkan!

“Selamat kepada semua peserta yang telah berpartisipasi dan semoga Lomba Syiar Dakwah Akademi IPI Garut tahun 2023 sukses dan memberikan dampak yang positif bagi semua pihak yang terlibat,”katanya.

Sekretaris DKM At-Tarbiyyah Dr. Rostina Sundayana, M.Pd.mengatakan, Kegiatan ini juga diharapkan dapat menjadi sarana bagi calon tenaga pendidik, terutama guru, untuk mengembangkan kemampuan berbicara di hadapan umum dan memperkuat nilai-nilai karakter yang baik.

Salah satu nilai karakter yang sangat penting adalah keberagamaan, yang tercermin dalam kepribadian guru saat berinteraksi dengan peserta didik.

Dalam konteks pendidikan, kata Rostiana, seorang guru tidak hanya bertugas sebagai pemberi materi pelajaran, tetapi juga memiliki peran sebagai pembimbing spiritual bagi peserta didik.

Dengan mengikuti Lomba Syiar Dakwah Akademi IPI Garut, para calon guru dapat melatih kemampuan mereka dalam menyampaikan pesan-pesan agama dengan cara yang menarik dan sesuai dengan perkembangan zaman.

“Sebagai calon tenaga pendidik, kita harus memiliki kemampuan berbicara di depan umum dan karakter yang baik. Salah satunya adalah memiliki karakter religius yang tercermin dalam perilaku kita. Hal ini akan mencerminkan kepribadian baik kita kepada peserta didik ketika kita menjadi seorang guru,” ujarnya.***

Berita Terkait

Milad ke-46! H. Sarip Asbuloh: MAN 1 Garut Harus Terus Jadi Kebanggaan Masyarakat
Rektor Universitas Garut: Setiap Perempuan Berani Adalah Kartini Masa Kini
Kasi PHU Kemenag Garut, H. Indra Azwar Buka Jalan Sehat Milad MAN 1 Garut: “Langkah Bersama untuk Negeri!”
Penutupan MTQ XLV! Wakil Ketua DPRD Garut, Dilla Nurul Fadillah: Ini Bukti Semangat Qur’ani Warga Garut
Ketua dan Wakil Ketua DPRD Garut Hadiri Pembukaan MTQ XLV Tingkat Kabupaten di Singajaya
IPI Garut Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru 2025, Tawarkan Prodi Unggul di Fakultas Ilmu Terapan dan Sains
Mahasiswa Universitas Garut Sabet Dua Medali di Brilliant Science Competition 2025, Rektor Sampaikan Apresiasi
Bupati Garut Hadiri Apel Pagi di Universitas Garut, Ini Pesan Semangat Pascalibur Lebaran
Berita ini 272 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 12:02 WIB

Milad ke-46! H. Sarip Asbuloh: MAN 1 Garut Harus Terus Jadi Kebanggaan Masyarakat

Senin, 21 April 2025 - 10:22 WIB

Rektor Universitas Garut: Setiap Perempuan Berani Adalah Kartini Masa Kini

Minggu, 20 April 2025 - 10:36 WIB

Kasi PHU Kemenag Garut, H. Indra Azwar Buka Jalan Sehat Milad MAN 1 Garut: “Langkah Bersama untuk Negeri!”

Minggu, 20 April 2025 - 07:12 WIB

Penutupan MTQ XLV! Wakil Ketua DPRD Garut, Dilla Nurul Fadillah: Ini Bukti Semangat Qur’ani Warga Garut

Sabtu, 19 April 2025 - 19:57 WIB

Ketua dan Wakil Ketua DPRD Garut Hadiri Pembukaan MTQ XLV Tingkat Kabupaten di Singajaya

Berita Terbaru

error: Content is protected !!