Fruitcity Garut Gelar Lomba Mewarnai Spesial Anniversary, Ajang Kreativitas dan Ngabuburit di Ramadan 1446 H

- Jurnalis

Sabtu, 22 Maret 2025 - 17:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Fruitcity Garut Gelar Lomba Mewarnai Spesial Anniversary, Ajang Kreativitas dan Ngabuburit di Ramadan 1446 H

Fruitcity Garut Gelar Lomba Mewarnai Spesial Anniversary, Ajang Kreativitas dan Ngabuburit di Ramadan 1446 H

WARTAGARUT.COM – Dalam rangka merayakan ulang tahun pertamanya, Fruitcity Garut menggelar Lomba Mewarnai Spesial Anniversary pada Sabtu, 22 Maret 2025.

Acara ini menjadi ajang kreativitas sekaligus ngabuburit di bulan suci Ramadan 1446 H.

Widya Ningsih Fahrudin, selaku Supervisor Fruitcity Garut, mengungkapkan bahwa lomba ini diikuti oleh 136 peserta dengan rentang usia 3-6 tahun.

“Kami ingin memberikan wadah bagi anak-anak untuk mengasah kreativitas dan bakatnya. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan mempererat tali silaturahmi dengan para pengunjung setia Fruitcity Garut,” ujarnya.

Baca Juga :  Ucapan Idul Fitri 1446 H/ 2025 Part 1

Ia mengungkapkan bahwa Lomba ini menawarkan beragam hadiah menarik bagi para pemenang.

“Kami menyediakan hadiah berupa uang tunai, goody bag, alat tulis, parsel, voucher bermain, dan piala untuk tiga pemenang utama. Selain itu, setiap peserta juga mendapatkan sertifikat sebagai bentuk apresiasi,” tambah Widya.

Selain menjadi ajang kompetisi, kata Widya lomba mewarnai ini diharapkan dapat semakin mengenalkan Fruitcity Garut kepada masyarakat luas.

“Kami ingin lebih dekat dengan warga Garut dan memastikan Fruitcity Garut semakin maju ke depannya. Kegiatan seperti ini juga akan menjadi agenda rutin yang kami selenggarakan setiap tahun,” jelasnya.

Baca Juga :  Ucapan Idul Fitri 1446 H/ 2025 Part 3

Widya mengungkapkan bahwa berbagai fasilitas menarik di Fruitcity Garut diantaranya, trampolin, softplay, balon loncat, wahana pasir, mandi bola, climbing, serta berbagai permainan edukatif lainnya.

Dengan adanya lomba ini, diharapkan anak-anak dapat menyalurkan kreativitasnya sekaligus menikmati suasana Ramadan dengan kegiatan yang bermanfaat dan menyenangkan.***

Penulis : Soni Tarsoni

Berita Terkait

Resmi Dimulai!  MAN 1 Garut Laksanakan Ujian Madrasah Berbasis Android, Langkah Inovatif di Dunia Pendidikan
Pendaftaran Sekolah Pascasarjana IPI Garut 2025 Dibuka! Cek Syarat & Jadwalnya
PPG IPI Garut Buka Pendaftaran! Peluang Emas untuk Jadi Guru Profesional
Polres Garut Gelar Jumat Berkah, Santuni Puluhan Anak Yatim dari YPI Al-Usman Sucinaraja
Akses Jalan Utama Sukawening-Karangtengah Rusak Parah! Warga Desak Pemerintah Lakukan Perbaikan
Ucapan Idul Fitri 1446 H/ 2025 Part 9
Ucapan Idul Fitri 1446 H/ 2025 Part 8
Ucapan Idul Fitri 1446 H/ 2025 Part 7
Berita ini 41 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 22 Maret 2025 - 17:30 WIB

Fruitcity Garut Gelar Lomba Mewarnai Spesial Anniversary, Ajang Kreativitas dan Ngabuburit di Ramadan 1446 H

Sabtu, 22 Maret 2025 - 05:52 WIB

Resmi Dimulai!  MAN 1 Garut Laksanakan Ujian Madrasah Berbasis Android, Langkah Inovatif di Dunia Pendidikan

Sabtu, 22 Maret 2025 - 05:41 WIB

Pendaftaran Sekolah Pascasarjana IPI Garut 2025 Dibuka! Cek Syarat & Jadwalnya

Sabtu, 22 Maret 2025 - 05:29 WIB

PPG IPI Garut Buka Pendaftaran! Peluang Emas untuk Jadi Guru Profesional

Jumat, 21 Maret 2025 - 19:01 WIB

Polres Garut Gelar Jumat Berkah, Santuni Puluhan Anak Yatim dari YPI Al-Usman Sucinaraja

Berita Terbaru

error: Content is protected !!