WARTA GARUT – Musyawarah Daerah (Musyda) Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) merupakan musyawarah tertinggi tingkat daerah dan sangat penting dalam membahas secara utuh terkait evaluasi organisasi, kepemimpinan, dan evaluasi perkembangan organ.
Hal itu disampaikan Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Garut H Mohammad Yusup Sapari, S.Pd., M.M.Pd, saat menghadiri Musyawarah Daerah XVI Pemuda Muhammadiyah Garut di Gedung Dakwah Muhammadiyah, Jalan Pembangunan Kecamatan Tarogong Kidul Kabupaten Garut, Sabtu (18/3/2023).
“Sesuai dengan tema besar Harmonisasi Gerakan untuk Garut Berkemajuan adalah himmah untuk menguatkan koordinasi, konsolidasi dan penguatan kohesivitas PDPM, dalam rangka keikutsertaan untuk membesarkan Garut,”tuturnya.
Menurut Ia, PD Muhammadiyah Garut sebagai induk persyarikatan akan senantiasa mensupport semangat ortom binaannya tak terkecuali PD Pemuda Muhammadiyah. Ia menilai tema Harmonisasi Gerakan untuk Garut Berkemajuan ini, merupakan ruang terbuka untuk menampilkan jiwa kebersamaan, silih asih, silih asuh dan silih asah antar kader.
“Paling Penting dengan tema tersebut, Bahwa pemuda menjadi salah satu pilar utama Muhammadiyah di masa yang akan datang,”ujarnya.
Kata H Yusup, Bagi Muhammadiyah memajukan suatu daerah tempat domisili persyarikatan tersebut eksis, adalah keutamaan pengkhidmatan untuk tata nilai masa depan keindonesiaan.
“Oleh karena itu, Garut hari ini dan ke depan menjadi tanggung jawab bersama, dan salah satu nya adalah Muhammadiyah dengan Ruhul Islam berkemajuannya,”katanya menegaskan.
Ia mengungkapkan, Program Muhammadiyah dalam mendukung pembangunan Garut yakni, pendidikan, kesehatan, dan penguatan ekonomi.
“Inilah 3 pilar utama gerakan muhammadiyah yang digerakan dalam bentuk jamai’ dan kekuatan gerakan modern (pembaharuan),”kata Sekretaris MUI Kabupaten Garut.
Pihaknya berharap dengan tampilnya gerakan pemuda daerah dengan segala kelebihan dan kekurangannya bisa memajukan Kabupaten Garut, Sebab di tangan mereka kemajuan peradaban masa depan berada.