Universitas Garut Jalin Kerjasama dengan PT. XL Axiata Tbk untuk Hadapi Era Digital

- Jurnalis

Minggu, 30 Juni 2024 - 08:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Universitas Garut Jalin Kerjasama dengan PT. XL Axiata Tbk untuk Hadapi Era Digital

Universitas Garut Jalin Kerjasama dengan PT. XL Axiata Tbk untuk Hadapi Era Digital

WARTAGARUT.COM – Universitas Garut menerima kunjungan dari PT. XL Axiata Tbk dalam rangka kuliah umum dan penandatanganan Nota Kesepahaman (MOU) di Aula FKOMINFO Universitas Garut, Jalan Prof. K.H. Cecep Syarifuddin Kecamatan Tarogong Kaler Kabupaten Garut, Pada Jumat,  28 Juni 2024.

Acara ini dihadiri oleh sejumlah mahasiswa dan dekan dari setiap fakultas, dengan tema “Menuju Dunia Kerja Berbasis Digital.”

Rektor Universitas Garut, Dr. Ir. H. Abdusy Syakur Amin, M.Eng., IPU, menyampaikan bahwa agenda ini merupakan tonggak penting untuk kolaborasi yang berkelanjutan antara industri dan pendidikan. 

Baca Juga :  Apel Pagi Kemenag Garut Peringati Hari Kartini, Kepala Kemenag Tekankan Peran Strategis Perempuan

“Semoga sinergi ini memperkuat persiapan para mahasiswa dalam menghadapi tantangan era digital yang semakin dinamis,” ujarnya.

Presiden Direktur & CEO XL Axiata, Dian Siswarini, juga hadir dalam acara tersebut. Ia menyatakan kegembiraannya dapat bertemu dengan Rektor, para pemimpin universitas, dan terutama para mahasiswa Universitas Garut.

 “Saya senang bisa memberikan sharing mengenai dunia digital kepada mahasiswa UNIGA,”kata Dian Siswarini.

“Mudah-mudahan acara hari ini bermanfaat bagi semua mahasiswa, memberikan pencerahan, dan kedepannya Universitas Garut bisa lebih sukses, lebih maju, serta menghasilkan mahasiswa berkualitas yang memberikan kontribusi kepada bangsa dan negara,” Tambahnya. 

Baca Juga :  Teh Putri Tinjau Kecamatan Sucinaraja, Dorong Komposter dan Ketahanan Pangan Lokal

Kuliah umum ini tidak hanya memberikan wawasan baru bagi para mahasiswa mengenai dunia kerja berbasis digital, tetapi juga membuka peluang kerjasama lebih lanjut antara Universitas Garut dan PT. XL Axiata Tbk. 

Diharapkan, sinergi ini akan semakin memperkuat kualitas pendidikan dan kesiapan mahasiswa menghadapi tantangan di era digital.

Penulis : Soni Tarsoni

Berita Terkait

Bikin Bangga!! PPG Calon Guru Bahasa Indonesia IPI Garut Raih Penghargaan Nasional
Milad ke-46! H. Sarip Asbuloh: MAN 1 Garut Harus Terus Jadi Kebanggaan Masyarakat
Rektor Universitas Garut: Setiap Perempuan Berani Adalah Kartini Masa Kini
Kasi PHU Kemenag Garut, H. Indra Azwar Buka Jalan Sehat Milad MAN 1 Garut: “Langkah Bersama untuk Negeri!”
Penutupan MTQ XLV! Wakil Ketua DPRD Garut, Dilla Nurul Fadillah: Ini Bukti Semangat Qur’ani Warga Garut
Ketua dan Wakil Ketua DPRD Garut Hadiri Pembukaan MTQ XLV Tingkat Kabupaten di Singajaya
IPI Garut Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru 2025, Tawarkan Prodi Unggul di Fakultas Ilmu Terapan dan Sains
Mahasiswa Universitas Garut Sabet Dua Medali di Brilliant Science Competition 2025, Rektor Sampaikan Apresiasi
Berita ini 15 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 05:28 WIB

Bikin Bangga!! PPG Calon Guru Bahasa Indonesia IPI Garut Raih Penghargaan Nasional

Senin, 21 April 2025 - 12:02 WIB

Milad ke-46! H. Sarip Asbuloh: MAN 1 Garut Harus Terus Jadi Kebanggaan Masyarakat

Minggu, 20 April 2025 - 10:36 WIB

Kasi PHU Kemenag Garut, H. Indra Azwar Buka Jalan Sehat Milad MAN 1 Garut: “Langkah Bersama untuk Negeri!”

Minggu, 20 April 2025 - 07:12 WIB

Penutupan MTQ XLV! Wakil Ketua DPRD Garut, Dilla Nurul Fadillah: Ini Bukti Semangat Qur’ani Warga Garut

Sabtu, 19 April 2025 - 19:57 WIB

Ketua dan Wakil Ketua DPRD Garut Hadiri Pembukaan MTQ XLV Tingkat Kabupaten di Singajaya

Berita Terbaru

error: Content is protected !!