Abdusy Syakur Amin: 1136 Mahasiswa UNIGA Ikuti KKN Tematik 2024 untuk Menggali dan Membangun Potensi Desa

- Jurnalis

Selasa, 30 Juli 2024 - 17:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Abdusy Syakur Amin: 1136 Mahasiswa UNIGA Ikuti KKN Tematik 2024 untuk Menggali dan Membangun Potensi Desa

Abdusy Syakur Amin: 1136 Mahasiswa UNIGA Ikuti KKN Tematik 2024 untuk Menggali dan Membangun Potensi Desa

WARTAGARUT.COM – Sebanyak 1136 mahasiswa Universitas Garut (UNIGA) mengikuti acara pelepasan peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik 2024 dengan tema “Menggali dan Membangun Potensi Desa bersama KKN UNIGA 2024”. Kegiatan ini dilaksanakan di 60 desa yang tersebar di 8 kecamatan di Kabupaten Garut.

Rektor Universitas Garut (UNIGA), Dr. Ir. H. Abdusy Syakur Amin, M.Eng., IPU, menyampaikan bahwa KKN merupakan salah satu program unggulan UNIGA yang dirancang untuk mendekatkan mahasiswa dengan masyarakat melalui interaksi langsung dan pengabdian. 

“KKN adalah salah satu program unggulan UNIGA yang dirancang untuk mendekatkan mahasiswa secara langsung berinteraksi dengan masyarakat, terutama untuk melaksanakan pengabdian kepada masyarakat,” ujar Abdusy Syakur Amin dalam acara tersebut di halaman Unversitas Garut pada Selasa, 30 Juli 2024.

Baca Juga :  Kemenag Garut Hadiri Seminar Pendidikan IAI PERSIS, Dorong Kemajuan Pendidikan Islam

Rektor UNIGA berharap kegiatan KKN ini dapat memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk bersama-sama dengan masyarakat mengidentifikasi permasalahan, merancang solusi, dan melaksanakan implementasi dari desain yang telah dibuat. 

“Kami berharap KKN dapat memberikan kesempatan kepada mahasiswa Universitas Garut untuk bisa bersama-sama dengan masyarakat, mengidentifikasi permasalahan yang ada, merancang solusi-solusinya, dan juga melaksanakan implementasi dari desain-desain yang kita laksanakan,” tambah Abdusy Syakur Amin

Ia menuturkan bahwa Program KKN ini juga merupakan bagian dari interaksi antara mahasiswa dan masyarakat, yang lebih jauh lagi merupakan implementasi dari program Penta Helix.

 “Ini merupakan bagian dari interaksi antara mahasiswa dan masyarakat yang lebih jauh lagi merupakan implementasi dari program yang kita sebut untuk mendekatkan pembangunan Pentahelix, yaitu melibatkan akademisi, pemerintah, pengusaha, media sosial, dan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM),” jelasnya.

Baca Juga :  Rapat Koordinasi Pengawasan Daerah Kabupaten Garut: Wujudkan Tata Kelola Pemerintahan yang Akuntabel

Abdusy Syakur Amin mengungkapkan bahwa salah satu harapan dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan Kabupaten Garut adalah agar KKN ini dapat membantu pemerintah bersinergi dengan semua pihak, terutama dalam mengurangi stunting dan kemiskinan ekstrem. 

“Mengurangi stunting dan kemiskinan ekstrem menjadi topik utama kita. Saya berharap semua mahasiswa bisa berfokus pada hal ini tanpa mengabaikan hal-hal lainnya,” katanya.

Rektor UNIGA juga menekankan pentingnya kekompakan antara mahasiswa di lapangan, baik secara internal maupun dengan pihak eksternal, termasuk masyarakat sekitar, tokoh masyarakat, tokoh agama, serta pemerintahan desa dan kecamatan.***

Penulis : Soni Tarsoni

Berita Terkait

Kado Manis di Hari Ibu, Mishyel Adeeva Raih Medali Emas Tarung Derajat 2024
 168 Siswa MAN 1 Garut Dilepas untuk Program Magang di Dunia Industri
 327 Guru PAI Lulusan PPG 2024 Hadiri Sosialisasi Tindak Lanjut Kemenag Garut 
Apresiasi Universitas Garut! Hadiah Doorprize untuk Mahasiswa Partisipan Pemantauan Pilkada
Rektor Universitas Garut Apresiasi Syifa Tul Haya, Duta Baca Jawa Barat yang Membanggakan
Puncak Dies Natalis ke-26 Universitas Garut: Ribuan Peserta Ikut Jalan Sehat dan Nikmati Panggung Hiburan
Dies Natalis Ke-26 Universitas Garut: Khitanan Massal dan Bazaar UMKM Warnai Perayaan
Kemenag Garut Hadiri Seminar Pendidikan IAI PERSIS, Dorong Kemajuan Pendidikan Islam
Berita ini 78 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 25 Desember 2024 - 10:19 WIB

Kado Manis di Hari Ibu, Mishyel Adeeva Raih Medali Emas Tarung Derajat 2024

Selasa, 24 Desember 2024 - 17:52 WIB

 168 Siswa MAN 1 Garut Dilepas untuk Program Magang di Dunia Industri

Senin, 23 Desember 2024 - 18:50 WIB

 327 Guru PAI Lulusan PPG 2024 Hadiri Sosialisasi Tindak Lanjut Kemenag Garut 

Senin, 23 Desember 2024 - 18:21 WIB

Apresiasi Universitas Garut! Hadiah Doorprize untuk Mahasiswa Partisipan Pemantauan Pilkada

Senin, 23 Desember 2024 - 18:06 WIB

Rektor Universitas Garut Apresiasi Syifa Tul Haya, Duta Baca Jawa Barat yang Membanggakan

Berita Terbaru

error: Content is protected !!