Hari Batik Nasional: Enjang Tedi, Anggota DPRD Jawa Barat, Dukung SE Bupati Tentang Pemakaian Baju Batik Garutan

- Jurnalis

Senin, 2 Oktober 2023 - 20:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Hari Batik Nasional_ Enjang Tedi, Anggota DPRD Jawa Barat, Dukung SE Bupati Tentang Pemakaian Baju Batik Garutan

Hari Batik Nasional_ Enjang Tedi, Anggota DPRD Jawa Barat, Dukung SE Bupati Tentang Pemakaian Baju Batik Garutan

WARTAGARUT.COM – H Enjang Tedi, S.Sos., M.Sos., anggota Fraksi PAN DPRD Jawa Barat, mengapresiasi peringatan Hari Batik Nasional yang diperingati setiap tanggal 2 Oktober. 

Dalam Momen tersebut, Enjang Tedi juga mendukung kebijakan Bupati Garut terkait penggunaan Batik Garutan.

“Batik adalah simbol kebanggaan bangsa kita. Keindahan dan makna dalam batik mencerminkan kekayaan budaya Indonesia,” ujar Enjang Tedi.

Tak hanya sebagai peringatan, kata Ia, Hari Batik Nasional juga menjadi wadah untuk mengenakan batik dan mengapresiasi keunikan dan keindahan kain tradisional ini. 

Sebagai seorang wakil rakyat yang memiliki peran penting dalam pembangunan Garut, Enjang Tedi turut berkomitmen untuk terus berjuang demi kemajuan Garut.

Baca Juga :  Rektor Universitas Garut: Setiap Perempuan Berani Adalah Kartini Masa Kini

Salah satu wujud dukungan Enjang Tedi terhadap pelestarian budaya batik adalah mendukung Surat Edaran Nomor 500.2.2.8/4533/DisperindagESDM tentang Pemakaian Baju Batik Garutan dalam rangka Hari Batik Nasional 2 Oktober 2023 yang dikeluarkan oleh Bupati Garut. 

Enjang Tedi menegaskan bahwa, Surat Edaran dari Bupati Garut, sejalan dengan Keputusan Presiden Nomor 33 Tahun 2009 tentang Hari Batik Nasional, yang telah menetapkan batik sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Non-Bendawi oleh United Nation of Educational Scientific and Cultural Organization (UNESCO).

Baca Juga :  1.727 ASN Resmi Dilantik, Garut Masuk 9 Persen Instansi Tercepat se-Indonesia

Enjang Tedi menilai bahwa Surat Edaran ini juga bertujuan untuk meningkatkan dan mempertahankan warisan Batik Garutan dengan mengedepankan produk batik Kabupaten Garut dalam lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Garut.

“Dengan memakai batik Garutan, kita turut berperan dalam melestarikan budaya batik terutama Batik Garutan, dan mempromosikan keindahan Garut,” tambahnya.

Hari Batik Nasional adalah momentum penting untuk menghargai keberagaman budaya Indonesia. 

“Bersama-sama, mari kita jaga dan lestarikan warisan budaya ini untuk generasi mendatang dan terus berkomitmen untuk kemajuan Garut,”pungkasnya.(soni)***.

Berita Terkait

Kemenag Garut Pastikan Jamaah Haji 2025 Diberangkatkan dalam 5 Kloter, Ini Rinciannya
Apel Pagi Kemenag Garut Peringati Hari Kartini, Kepala Kemenag Tekankan Peran Strategis Perempuan
Komitmen Pelayanan! Direksi PDAM Tirta Intan Garut Apel Pagi dan Rakor di Cilawu, Lanjut Hadiri Sosialisasi Permendagri 23/2024
Pemerintah Garut Gelar Isbat Nikah Massal, Cegah Nikah Tak Sah Secara Hukum
Jangan Takut Lapor! Kejari Garut Dirikan Posko Akses Keadilan, Siap Dampingi Korban Kekerasan Seksual
Kuota Haji Garut 2025 Tembus 1.931 Orang, Lansia Dapat Prioritas di Kloter Khusus!
Yuk Intip Serunya Al Malik Fest 2025! Ada Tabligh Akbar, Hiburan Religi, dan Hadiah Umrah Gratis!
Al-Malik Travel Luncurkan Umrah Honeymoon dan Anak Muda! Dirut Al Malik, Arkan Fadhil Ungkap Misi Spiritualnya
Berita ini 174 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 13:29 WIB

Kemenag Garut Pastikan Jamaah Haji 2025 Diberangkatkan dalam 5 Kloter, Ini Rinciannya

Senin, 21 April 2025 - 13:26 WIB

Apel Pagi Kemenag Garut Peringati Hari Kartini, Kepala Kemenag Tekankan Peran Strategis Perempuan

Jumat, 18 April 2025 - 09:29 WIB

Komitmen Pelayanan! Direksi PDAM Tirta Intan Garut Apel Pagi dan Rakor di Cilawu, Lanjut Hadiri Sosialisasi Permendagri 23/2024

Kamis, 17 April 2025 - 07:37 WIB

Pemerintah Garut Gelar Isbat Nikah Massal, Cegah Nikah Tak Sah Secara Hukum

Senin, 14 April 2025 - 18:51 WIB

Jangan Takut Lapor! Kejari Garut Dirikan Posko Akses Keadilan, Siap Dampingi Korban Kekerasan Seksual

Berita Terbaru

error: Content is protected !!