DLH Garut Berhasil Kurangi Sampah ke TPA Hingga 30 Persen

- Jurnalis

Kamis, 5 Januari 2023 - 21:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gambar by Pixabay

Gambar by Pixabay

WARTA GARUT – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Garut berhasil melakukan pengelolaan sampah dengan mengurangi volume sampah sebanyak 30 persen.

IMG 20230105 091215 779 wm e1672926283412
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Garut, Jujun Juansyah Nurhakim, ST, MT.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Garut, Jujun Juansyah Nurhakim, ST, MT. menuturkan, Program Dinas Lingkungan Hidup Tahun 2002 sesuai dengan Indikator kinerja, ada dua, yakni Indeks Kualitas Lingkungan Hidup dan Pengelolaan Persampahan.

“Indeks kualitas lingkungan hidup Alhamdulillah telah kita tercapai sesuai dengan target RPJMD,”tuturnya saat ditemui di kantor Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Garut, Jalan Terusan Pahlawan Kelurahan Sukagalih Kecamatan Tarogong Kidul, Kamis (5/12/2022).

Tak hanya itu, kata Ia, Terkait Pengelolaan Sampah pun, Pihaknya berhasil mengurangi volume sampah ke Tempat Pembungaan Akhir (TPA) sampah hingga 30 persen dibanding tahun 2021 yang hanya 25 persen.

Baca Juga :  Rektor Universitas Garut: Setiap Perempuan Berani Adalah Kartini Masa Kini

“Pengelolaan sampah di 2022 dari target 35 persen kita baru mencapai 30 persen. Jadi memang tidak tercapai, namun ada peningkatan sekitar 5 persen dibanding tahun lalu (2021), untuk kinerja kita dalam hal pengelolaan persampahan,”Ujarnya.

Ia menerangkan, Peningkatan dalam upaya pengurangan sampah ini, dilakukan secara masif dan bersama-sama seperti dengan Bank Sampah, Pegiat lingkungan di bidang pemanfaatan termasuk peningkatan pelayanan pengangkutan dari Tempat Penampungan sementara sampah (TPS) ke TPA.

Sementara, kata Ia, Target Tahun 2023 pengurangan sampah sebesar 45 persen, Meskipun cukup berat target tersebut karena memperluas wilayah penanganan, sementara instrumen pendukungnya seperti anggaran dan armada tidak memadai.

Namun pihaknya akan berupaya untuk mengurangi sampah, dengan melakukan edukasi pengelolaan di tingkat hulu atau rumah tangga dengan melibatkan bank sampah serta memperbanyak bank sampah.

“Semakin banyak Bank Sampah yang dibentuk, maka akan semakin banyak nasabah yang membuang sampah ke bank sampah, artinya semakin banyak masyarakat yang melakukan pemilahan sampah,”katanya.

Baca Juga :  Wabup Garut Putri Karlina Soroti TPS Viral di Sucinaraja, Akan Jadi Lokasi Percontohan Pengelolaan Sampah

Artinya, Menurut Ia, Masyarakat semakin taat atas pengelolaan sampah dan tidak lagi dibuang ke sungai atau ke jalan.

Langkah tersebut, kata dia, akan di fokuskan pada 12 Rukun Warga (RW) di enam Kecamatan, diantaranya : Garut Kota, Tarogong Kidul, Tarogong Kaler, Selaawi Malangbong dan Karangpawitan.

“Kita sesuaikan dengan skala prioritas biar fokus, Karena tujuan kita duplikasi 12 RW ini, diharapkan bisa menduplikasi untuk pengembangan berikutnya,”ucapnya.

Selain itu, Pihaknya mengimbau masyarakat agar membuang sampah ke TPS dari Pukul 9 malam hingga pukul 5 pagi, terangkut oleh petugas sampah.

“Diluar jam itu tolong untuk disimpan, Supaya kebersihan di Garut terjaga tidak ada lagi sampah bermunculan di siang hari, sehingga kesannya tidak diangkat oleh petugas juga Garut akan terlihat kurang bersih,”katanya.

Berita Terkait

60 Hari Pertama! Bupati Garut Syakur Amin Umumkan Evaluasi ASN dan Rencana Mutasi
Kemenag Garut Pastikan Jamaah Haji 2025 Diberangkatkan dalam 5 Kloter, Ini Rinciannya
Apel Pagi Kemenag Garut Peringati Hari Kartini, Kepala Kemenag Tekankan Peran Strategis Perempuan
Kasi PHU Kemenag Garut, H. Indra Azwar Buka Jalan Sehat Milad MAN 1 Garut: “Langkah Bersama untuk Negeri!”
Teh Putri Tinjau Kecamatan Sucinaraja, Dorong Komposter dan Ketahanan Pangan Lokal
Wabup Garut Putri Karlina Soroti TPS Viral di Sucinaraja, Akan Jadi Lokasi Percontohan Pengelolaan Sampah
Penutupan MTQ XLV! Wakil Ketua DPRD Garut, Dilla Nurul Fadillah: Ini Bukti Semangat Qur’ani Warga Garut
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Garut, H. S. Fahmi Dukung Haji Inklusif: Semua Warga Garut Harus Bisa Beribadah Tanpa Hambatan!
Berita ini 523 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 16:41 WIB

60 Hari Pertama! Bupati Garut Syakur Amin Umumkan Evaluasi ASN dan Rencana Mutasi

Senin, 21 April 2025 - 13:29 WIB

Kemenag Garut Pastikan Jamaah Haji 2025 Diberangkatkan dalam 5 Kloter, Ini Rinciannya

Senin, 21 April 2025 - 13:26 WIB

Apel Pagi Kemenag Garut Peringati Hari Kartini, Kepala Kemenag Tekankan Peran Strategis Perempuan

Minggu, 20 April 2025 - 07:59 WIB

Teh Putri Tinjau Kecamatan Sucinaraja, Dorong Komposter dan Ketahanan Pangan Lokal

Minggu, 20 April 2025 - 07:40 WIB

Wabup Garut Putri Karlina Soroti TPS Viral di Sucinaraja, Akan Jadi Lokasi Percontohan Pengelolaan Sampah

Berita Terbaru

error: Content is protected !!