Milad ke-46! H. Sarip Asbuloh: MAN 1 Garut Harus Terus Jadi Kebanggaan Masyarakat

- Jurnalis

Senin, 21 April 2025 - 12:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Milad ke-46! H. Sarip Asbuloh_ MAN 1 Garut Harus Terus Jadi Kebanggaan Masyarakat

Milad ke-46! H. Sarip Asbuloh_ MAN 1 Garut Harus Terus Jadi Kebanggaan Masyarakat

WARTAGARUT.COM – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Garut resmi memasuki usia ke-46 tahun. Dalam rangka memperingati momen bersejarah ini, pihak sekolah menggelar serangkaian kegiatan, salah satunya jalan santai yang dilaksanakan dengan antusias oleh seluruh civitas madrasah.

Kepala MAN 1 Garut, Drs. H. Sarip Asbuloh, M.Pmat., menyampaikan rasa syukurnya atas perjalanan panjang Manusatu, yang kini telah menginjak usia yang cukup matang.

“Dengan bertambahnya usia, kami berharap MAN 1 Garut semakin dipercaya oleh masyarakat. MAN 1 Garut harus terus eksis dan maju, terutama dalam peningkatan prestasi, baik akademik maupun non-akademik,” ujarnya di MAN 1 Garut , Jumat, 18 april 2025.

Baca Juga :  Kepala LLDIKTI IV Puji STIKes Karsa Husada Garut: Dorong Percepatan Jabatan Dosen Menuju Institut Kesehatan Kelas Dunia

Ia juga menjelaskan bahwa rangkaian milad ini tidak hanya sebatas seremonial, tapi juga menjadi ajang kebersamaan dan refleksi bagi seluruh warga madrasah.

“Insya Allah, puncaknya akan digelar hari Sabtu mendatang dengan Reuni Akbar Alumni MAN 1 Garut . Ini adalah momen spesial untuk mempererat ikatan antara alumni dan madrasah,” tambahnya.

Baca Juga :  H. Aten Munajat: PMII Harus Terus Jadi Pelopor Perubahan Bangsa!

Sarip Asbuloh menekankan pentingnya rasa memiliki terhadap madrasah. Ia mengajak seluruh warga MAN 1 Garut, termasuk alumni, untuk bersama-sama menjaga marwah dan nama baik lembaga yang telah banyak mencetak generasi unggul ini.

“Kami ingin kehadiran MAN 1 Garut terus dirasakan masyarakat, tidak hanya di Garut, tetapi juga di tingkat Jawa Barat bahkan nasional,” tutupnya.***

Penulis : Soni Tarsoni

Berita Terkait

Rektor Universitas Garut: Setiap Perempuan Berani Adalah Kartini Masa Kini
Kasi PHU Kemenag Garut, H. Indra Azwar Buka Jalan Sehat Milad MAN 1 Garut: “Langkah Bersama untuk Negeri!”
Penutupan MTQ XLV! Wakil Ketua DPRD Garut, Dilla Nurul Fadillah: Ini Bukti Semangat Qur’ani Warga Garut
Ketua dan Wakil Ketua DPRD Garut Hadiri Pembukaan MTQ XLV Tingkat Kabupaten di Singajaya
IPI Garut Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru 2025, Tawarkan Prodi Unggul di Fakultas Ilmu Terapan dan Sains
Mahasiswa Universitas Garut Sabet Dua Medali di Brilliant Science Competition 2025, Rektor Sampaikan Apresiasi
Bupati Garut Hadiri Apel Pagi di Universitas Garut, Ini Pesan Semangat Pascalibur Lebaran
Zahra Aulia dari MAN 1 Garut Juara 1 Lomba Story Telling Tingkat Jawa Barat di ITG Festival 2025
Berita ini 29 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 12:02 WIB

Milad ke-46! H. Sarip Asbuloh: MAN 1 Garut Harus Terus Jadi Kebanggaan Masyarakat

Senin, 21 April 2025 - 10:22 WIB

Rektor Universitas Garut: Setiap Perempuan Berani Adalah Kartini Masa Kini

Minggu, 20 April 2025 - 07:12 WIB

Penutupan MTQ XLV! Wakil Ketua DPRD Garut, Dilla Nurul Fadillah: Ini Bukti Semangat Qur’ani Warga Garut

Sabtu, 19 April 2025 - 19:57 WIB

Ketua dan Wakil Ketua DPRD Garut Hadiri Pembukaan MTQ XLV Tingkat Kabupaten di Singajaya

Sabtu, 19 April 2025 - 08:21 WIB

IPI Garut Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru 2025, Tawarkan Prodi Unggul di Fakultas Ilmu Terapan dan Sains

Berita Terbaru

error: Content is protected !!