WARTAGARUT.COM – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Garut resmi memasuki usia ke-46 tahun. Dalam rangka memperingati momen bersejarah ini, pihak sekolah menggelar serangkaian kegiatan, salah satunya jalan santai yang dilaksanakan dengan antusias oleh seluruh civitas madrasah.
Kepala MAN 1 Garut, Drs. H. Sarip Asbuloh, M.Pmat., menyampaikan rasa syukurnya atas perjalanan panjang Manusatu, yang kini telah menginjak usia yang cukup matang.
“Dengan bertambahnya usia, kami berharap MAN 1 Garut semakin dipercaya oleh masyarakat. MAN 1 Garut harus terus eksis dan maju, terutama dalam peningkatan prestasi, baik akademik maupun non-akademik,” ujarnya di MAN 1 Garut , Jumat, 18 april 2025.
Ia juga menjelaskan bahwa rangkaian milad ini tidak hanya sebatas seremonial, tapi juga menjadi ajang kebersamaan dan refleksi bagi seluruh warga madrasah.
“Insya Allah, puncaknya akan digelar hari Sabtu mendatang dengan Reuni Akbar Alumni MAN 1 Garut . Ini adalah momen spesial untuk mempererat ikatan antara alumni dan madrasah,” tambahnya.
Sarip Asbuloh menekankan pentingnya rasa memiliki terhadap madrasah. Ia mengajak seluruh warga MAN 1 Garut, termasuk alumni, untuk bersama-sama menjaga marwah dan nama baik lembaga yang telah banyak mencetak generasi unggul ini.
“Kami ingin kehadiran MAN 1 Garut terus dirasakan masyarakat, tidak hanya di Garut, tetapi juga di tingkat Jawa Barat bahkan nasional,” tutupnya.***
Penulis : Soni Tarsoni