Sekretaris Cabang Pemuda Muslim Indonesia Garut Ajak PAC Kadungora Menebarkan Kebaikan di Masyarakat

- Jurnalis

Minggu, 26 November 2023 - 16:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sekretaris Cabang Pemuda Muslimin Indonesia Garut (kiri) Ajak PAC Kadungora Menebarkan Kebaikan di Masyarakat

Sekretaris Cabang Pemuda Muslimin Indonesia Garut (kiri) Ajak PAC Kadungora Menebarkan Kebaikan di Masyarakat

WARTAGARUT.COM Sekretaris Cabang Pemuda Muslim Indonesia (PMI) Garut, Asep Nidzar Faijurahman, S.KM. MM, menyampaikan harapannya atas dilantiknya Pengurus Anak Cabang (PAC) Pemuda Muslim Indonesia Kadungora. 

Asep Nidzar berharap bahwa pelantikan PAC Pemuda Muslim Indonesia Kadungora ini akan menjadi tonggak penting dalam kemajuan organisasi dan memberikan kontribusi positif bagi 14 desa di Kecamatan Kadungora.

“Kita berharap PAC (Pemuda Muslim Indonesia) Kadungora dapat membantu ranting di 14 desa, memastikan pengurus ranting terisi penuh, dan berperan aktif dalam menebarkan kebaikan di masyarakat,” ungkap Asep Nidzar Faijurahman usai Pelantikan Ketua dan Pengurus PAC Pemuda Muslim Indonesia Kadungora di Gedung MTs Darul Muta’alimin Tanggulun Kecamatan Kadungora Kabupaten Garut pada Ahad, 26 November 2023.

Baca Juga :  Bazar UMKM Gebyar Maulid Nabi: MUI Garut Fasilitasi 25 Pelaku Usaha Binaan untuk Perluas Pasar

Sekretaris Cabang Pemuda Muslim Indonesia Garut menambahkan bahwa inisiatif ini sejalan dengan fokus program kerja Pemuda Muslim Indonesia Cabang Garut, yang mengutamakan pengembangan organisasi dan penguatan sayap di seluruh Kabupaten Garut. 

“Sayap-sayap organisasi kita terus bergerak untuk memberikan manfaat kepada umat. Semua upaya ini diharapkan dapat terus berlangsung dan meningkatkan dampak positif di berbagai lapisan masyarakat,” tambahnya.

Asep Nidzar juga menyampaikan bahwa dari 42 Kecamatan di Garut masih terdapat beberapa anak cabang yang belum dilantik.

Baca Juga :  Program Helmi Budiman dan Yudi Lasminingrat Fokus Majukan UMKM Garut Hadapi Era Teknologi 4.0

“Kita masih memiliki target untuk menyelesaikan musyawarah dan melantik pengurus di setiap anak cabang hingga akhir tahun 2023,”katanya.

 “Semoga proses pelantikan ini dapat berjalan lancar dan memberikan keberlanjutan dalam pembentukan kepengurusan di setiap kecamatan,” tambah Asep Nidzar.

Dengan semangat optimis, Sekretaris Cabang Pemuda Muslim Indonesia Garut Berharap agar pembentukan kepengurusan di setiap kecamatan dapat selesai tepat waktu. 

“Mudah-mudahan, dengan kerja keras dan kolaborasi, kita dapat mencapai target akhir tahun ini dan terus menebarkan manfaat di seluruh Kabupaten Garut,” tutup Asep Nidzar Faijurahman.(soni)***

Berita Terkait

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Garut Yani Yuliani: Ketersediaan Pangan Aman Hingga Akhir Tahun
Bazar UMKM Gebyar Maulid Nabi: MUI Garut Fasilitasi 25 Pelaku Usaha Binaan untuk Perluas Pasar
PJ Bupati Garut Bahas Kerjasama PT. Changshin Reksa Jaya dan PDAM Tirta Intan dalam Penyediaan Air Bersih
Dinsos Kabupaten Garut dan Yayasan Peduli Tuna Daksa Salurkan Kaki dan Tangan Palsu untuk Penyandang Tuna Daksa
Dikmas Lantas Polres Garut: Tanamkan Disiplin dan Keselamatan Sejak Dini di Hari Lalu Lintas Bhayangkara 2024
Mundur dari Pencalonan Pilkada Garut, Dudung Sudiana Fokus pada Yayasan dan Program Sosial untuk Masyarakat
Bupati Garut ke 26 Rudy Gunawan Alirkan Air Bersih dari Mata Air Ciburial untuk 300 Keluarga di Desa Mulyasari
Rudy Gunawan Yakin Pendekatan Teknokratik Syakur Amin Mampu Atasi Tantangan IPM Rendah di Garut
Berita ini 85 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 12 September 2024 - 07:49 WIB

Bazar UMKM Gebyar Maulid Nabi: MUI Garut Fasilitasi 25 Pelaku Usaha Binaan untuk Perluas Pasar

Rabu, 11 September 2024 - 07:43 WIB

PJ Bupati Garut Bahas Kerjasama PT. Changshin Reksa Jaya dan PDAM Tirta Intan dalam Penyediaan Air Bersih

Rabu, 11 September 2024 - 07:24 WIB

Dinsos Kabupaten Garut dan Yayasan Peduli Tuna Daksa Salurkan Kaki dan Tangan Palsu untuk Penyandang Tuna Daksa

Selasa, 10 September 2024 - 16:30 WIB

Dikmas Lantas Polres Garut: Tanamkan Disiplin dan Keselamatan Sejak Dini di Hari Lalu Lintas Bhayangkara 2024

Senin, 9 September 2024 - 21:03 WIB

Mundur dari Pencalonan Pilkada Garut, Dudung Sudiana Fokus pada Yayasan dan Program Sosial untuk Masyarakat

Senin, 9 September 2024 - 17:10 WIB

Bupati Garut ke 26 Rudy Gunawan Alirkan Air Bersih dari Mata Air Ciburial untuk 300 Keluarga di Desa Mulyasari

Senin, 9 September 2024 - 05:51 WIB

Rudy Gunawan Yakin Pendekatan Teknokratik Syakur Amin Mampu Atasi Tantangan IPM Rendah di Garut

Jumat, 6 September 2024 - 18:50 WIB

Wujud Kepedulian Sosial : dr. Helmi Budiman dan Garut Muda Gelar Rumah Makan Gratis Bagi Pejuang Jalanan

Berita Terbaru

error: Content is protected !!