Wabup Garut: Rencana Pengembangan Layanan Kesehatan 2024, Rumah Sakit Paru hingga Rumah Sakit Ibu Anak di Garut

- Jurnalis

Senin, 9 Oktober 2023 - 20:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Bupati Garut, dr. H. Helmi Budiman

Wakil Bupati Garut, dr. H. Helmi Budiman

WARTAGARUT.COM – Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman, menyampaikan rencana pengembangan layanan kesehatan di kabupaten ini. 

Dalam pernyataannya, dr. Helmi Budiman mengungkapkan bahwa tahun 2024 menjadi target penting dalam pemenuhan beragam fasilitas rumah sakit yang saat ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat Garut.

dr. Helmi Budiman mengungkapkan bahwa Salah satu proyek utama yang akan segera diwujudkan adalah Rumah Sakit Paru.

dr. Helmi Budiman berharap bahwa pada tahun 2024, Rumah Sakit Paru tersebut sudah dapat digunakan oleh masyarakat. Ia juga merinci bahwa selain Rumah Sakit Paru, rencana pengembangan mencakup, Klinik Jiwa, dan Klinik Mata.

“Mudah-mudahan Rumah Sakit jiwa kemudian juga kita rintis, klinik mata juga mudah-mudahan jadi rumah sakit mata. Ada juga nanti rumah sakit geriatri, rumah sakit bedah,” ungkap dr. Helmi Budiman, usai menghadiri pembukaan Klinik Hasna Medika pada Minggu, 8 Oktober 2023.

Baca Juga :  Program Sertifikasi Tanah Wakaf, Kemenag Garut dan BPN Perkuat Sinergi untuk Umat

Namun, yang paling mendesak menurutnya adalah Rumah Sakit Ibu Anak. Ia menjelaskan bahwa Kabupaten Garut belum memiliki rumah sakit khusus untuk ibu dan anak, sehingga rencana pengembangan tersebut menjadi prioritas utama.

“Kebutuhan kita sebenarnya yang mendesak itu adalah rumah sakit ibu anak, makanya kita juga bagaimana merubah kalau belum ada Ya rumah sakit umum kita, rumah sakit umum Garut juga ada disana prioritasnya prioritas untuk ibu anak,” tegas dr. Helmi Budiman.

Selain itu, ia juga mengungkapkan bahwa pembangunan Rumah Sakit Ibu Anak di Limbangan sudah dalam tahap perencanaan, dan tahun ini diharapkan bangunan fisiknya sudah mulai berdiri. Hal ini akan memberikan dampak positif bagi masyarakat Garut, terutama dalam hal pelayanan kesehatan bagi ibu dan anak.

Baca Juga :  Rektor Universitas Garut Serahkan Buku Tabungan dan Kartu Debit kepada Mahasiswa Penerima KIP Kuliah 2024

Dalam upayanya untuk mewujudkan rencana pengembangan ini, dr. Helmi Budiman juga mengatakan bahwa hal ini telah masuk dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) kabupaten Garut ke depan. 

Dengan kerjasama dan dukungan dari pemerintah, ia optimis bahwa rencana ini dapat terealisasi dengan baik.

“Sudah, tinggal kita tunggu yang Limbangan, Limbangan di tahun ini mudah-mudahan bangunannya sudah bisa digunakan, sehingga tahun depan dibelikan alat-alat yang lainnya. Kemudian pemeriksaan tenaga, mudah-mudahan ya di 2024. Mudah-mudahan dengan Pj bupati yang baru,bisa berjalan,” tambahnya.

Rencana ni menunjukkan komitmen pemerintah Garut dalam meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat, serta memberikan fasilitas yang dibutuhkan untuk pemenuhan kebutuhan medis yang berkualitas.(Soni)***

Berita Terkait

Debat Pilkada Garut 2024, Helmi-Yudi Tunjukkan Komitmen Lanjutkan Pembangunan Garut
Mengenali Perbedaan Rasa Lelah Akibat Kecapekan Fisik dan Diabetes
Wisuda STIKes Karsa Husada: Staf Ahli Bupati Garut Harapkan Lulusan Bantu Perkuat Fasilitas Kesehatan!
Sidokkes Polres Garut Laksanakan Penanganan Korban Gempa 
Nurhayati Group Dukung Program UHC Garut dengan Donasi BPJS Kesehatan, Tingkatkan Akses Kesehatan
Ketua PMI Garut dr Helmi Budiman: Pembangunan Klinik Thalasemia oleh PMI Garut, Upaya Tingkatkan Kualitas Layanan Medis
Cabup Garut Helmi Budiman: Tren Kematian Akibat Penyakit Jantung Meningkat, Pola Hidup Sehat Jadi Kunci Utama
Ketua Pengurus Cabang IAI Garut Tekankan Pentingnya Peningkatan Pelayanan Administrasi bagi Apoteker
Berita ini 195 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 08:15 WIB

Debat Pilkada Garut 2024, Helmi-Yudi Tunjukkan Komitmen Lanjutkan Pembangunan Garut

Sabtu, 9 November 2024 - 05:53 WIB

Mengenali Perbedaan Rasa Lelah Akibat Kecapekan Fisik dan Diabetes

Kamis, 7 November 2024 - 17:05 WIB

Wisuda STIKes Karsa Husada: Staf Ahli Bupati Garut Harapkan Lulusan Bantu Perkuat Fasilitas Kesehatan!

Jumat, 20 September 2024 - 11:28 WIB

Sidokkes Polres Garut Laksanakan Penanganan Korban Gempa 

Rabu, 18 September 2024 - 18:35 WIB

Nurhayati Group Dukung Program UHC Garut dengan Donasi BPJS Kesehatan, Tingkatkan Akses Kesehatan

Berita Terbaru

error: Content is protected !!