47 Tahun Perumda Air Minum Tirta Intan, Tawarkan Diskon Istimewa Harga untuk Pemasangan Baru

- Jurnalis

Selasa, 31 Oktober 2023 - 17:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

47 Tahun Perumda Air Minum Tirta Intan, Tawarkan Diskon Istimewa Harga untuk Pemasangan Baru

47 Tahun Perumda Air Minum Tirta Intan, Tawarkan Diskon Istimewa Harga untuk Pemasangan Baru

WARTAGARUT.COM – Perumda Air Minum Tirta Intan Kabupaten Garut merayakan hari jadinya yang ke-47 dengan menghadirkan program diskon istimewa sebagai bentuk apresiasi kepada masyarakat Kabupaten Garut. 

Program ini, yang bertajuk “47 Tahun: Air Bersih, Hidup Sehat, Harga Hemat,” memberikan potongan harga istimewa untuk biaya pemasangan baru sambungan rumah.

Warga Garut yang berada di wilayah layanan eksisting Perumda Air Minum Tirta Intan Kabupaten Garut dapat menikmati potongan harga istimewa. Biaya pemasangan yang biasanya sebesar Rp. 1.400.000,-, kini menjadi terjangkau, hanya Rp. 470.000,-.

Untuk mengikuti program ini, berikut beberapa syarat dan ketentuannya:

Kelayakan Lokasi: Pemasangan baru sambungan rumah harus berlokasi di wilayah layanan eksisting, dengan persil yang sudah terpasang dan jaringan pipa tersier di depan rumah calon pelanggan, serta ketersediaan air yang memadai.

Baca Juga :  Program Warnasmu dan Literasi Tabsyirmu Diluncurkan pada Milad ke-112 Muhammadiyah di Garut

Pendaftaran: Calon pelanggan dapat mendaftar melalui Aplikasi Tirta Intan Mobile (TIMO) atau secara langsung ke kantor cabang terdekat. Dokumen yang diperlukan termasuk fotokopi KTP, KK, dan rekening air tetangga terdekat (opsional). Untuk penduduk sementara atau kontrak, surat keterangan kependudukan dari RT/RW yang disetujui Desa/Kelurahan juga diperlukan.

Pembayaran: Pembayaran dapat dilakukan secara mudah melalui berbagai saluran online, seperti Aplikasi TIMO, PPOB Arindo, PPOB BRIS, Loket Bank BJB, atau Loket Bank BPR.

Setelah pembayaran online terverifikasi, pemasangan baru sambungan rumah akan dilakukan dalam waktu 6 hari kerja.

Program Diskon Istimewa di Hari Jadi Perumda Air Minum Tirta Intan Kabupaten Garut yang ke-47 ini bertujuan untuk memberikan akses air bersih yang terjangkau, mempercepat pemenuhan akses air bersih melalui Sambungan Rumah (SR), dan mendorong pola hidup lebih sehat bagi warga Kabupaten Garut.

Baca Juga :  Kepala Kemenag Garut Dorong Penguatan Pedagogik Guru PAI dalam Workshop Regional Jawa Barat

“Kami merayakan 47 tahun perjalanan kami dengan memberikan manfaat nyata kepada masyarakat Garut. Program diskon istimewa ini adalah wujud komitmen kami untuk menyediakan air bersih yang terjangkau dan mendukung gaya hidup sehat,” kata Dr. H. Aja Rowikarim, Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Intan Kabupaten Garut.

“Warga Garut yang tertarik atau memerlukan informasi lebih lanjut bisa menghubungi bagian Humas dan Pemasaran melalui nomor WhatsApp: 081222508335,”pungkasnya.(soni)***

Berita Terkait

UNIGA EXPO 2024, Jembatan Kerjasama Universitas Garut dan Dunia Industri
Debat Pilkada Garut 2024, Helmi-Yudi Tunjukkan Komitmen Lanjutkan Pembangunan Garut
PDAM Tirta Intan Garut Tegas! Luncurkan Program Bebas Pungli Demi Layanan Air Bersih yang Transparan!
Dukung UMKM Lokal, Ramayana Garut Gelar Food Festival Part 2 Bersama Rumah UKM IKM 21
Seruan FKUB Garut: Pilih Sesuai Hati Nurani, Tetap Jaga Kerukunan di Pilkada 2024
Laksanakan Upacara Bendera Peringati Hari Listrik Nasional ke-79 dan Hari Sumpah Pemuda ke-96 Tahun 2024, PLN UP3 Garut Komitmen Jaga Keandalan Suplai Listrik Untuk Kemajuan Kabupaten Garut
Perumda Tirta Intan Garut Raih Predikat “Sehat” dan Opini WTP Empat Tahun Berturut-turut
Rektor Universitas Garut: Mahasiswa Harus Jadi Pencipta Lapangan Kerja, Bukan Hanya Pekerja!
Berita ini 48 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 30 November 2024 - 20:21 WIB

UNIGA EXPO 2024, Jembatan Kerjasama Universitas Garut dan Dunia Industri

Kamis, 21 November 2024 - 08:15 WIB

Debat Pilkada Garut 2024, Helmi-Yudi Tunjukkan Komitmen Lanjutkan Pembangunan Garut

Kamis, 7 November 2024 - 16:40 WIB

PDAM Tirta Intan Garut Tegas! Luncurkan Program Bebas Pungli Demi Layanan Air Bersih yang Transparan!

Kamis, 31 Oktober 2024 - 05:28 WIB

Dukung UMKM Lokal, Ramayana Garut Gelar Food Festival Part 2 Bersama Rumah UKM IKM 21

Rabu, 30 Oktober 2024 - 17:49 WIB

Seruan FKUB Garut: Pilih Sesuai Hati Nurani, Tetap Jaga Kerukunan di Pilkada 2024

Berita Terbaru

error: Content is protected !!