KH. EZ Muttaqin Tekankan Pemberdayaan Umat dan Ekonomi di Pelantikan Pengurus Baru IPHI Garut 2024-2029

- Jurnalis

Selasa, 15 Oktober 2024 - 08:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KH. EZ Muttaqin Tekankan Pemberdayaan Umat dan Ekonomi di Pelantikan Pengurus Baru IPHI Garut 2024-2029

KH. EZ Muttaqin Tekankan Pemberdayaan Umat dan Ekonomi di Pelantikan Pengurus Baru IPHI Garut 2024-2029

WARTAGARUT.COM — Ketua PD Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kabupaten Garut, KH. EZ Muttaqin, resmi melantik pengurus baru IPHI Garut periode 2024-2029 di Pendopo Garut, pada Senin, 14 Oktober 2024..

Pelantikan ini menjadi momen penting untuk melanjutkan agenda besar yang belum sepenuhnya tercapai pada periode sebelumnya.

“Alhamdulillah, kami berhasil membentuk seluruh pengurus dengan baik. Namun, masih ada agenda yang perlu diselesaikan dari periode 2019-2024, mengingat tantangan yang cukup besar dalam menjangkau seluruh wilayah,” ujar KH. EZ Muttaqin.

KH. EZ Muttaqin juga menegaskan pentingnya pengurus baru untuk segera merumuskan program-program yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat.

Baca Juga :  IPI Garut Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru 2025, Tawarkan Prodi Unggul di Fakultas Ilmu Terapan dan Sains

Beberapa fokus utama yang disampaikan adalah pemberdayaan ekonomi dan pemberdayaan umat yang akan dijadikan prioritas dalam rapat kerja pengurus kabupaten.

“Kami akan mengagendakan kegiatan-kegiatan dari berbagai bagian, ada yang fokus pada ekonomi dan ada yang fokus pada pemberdayaan umat. Ini akan menjadi bahan untuk disosialisasikan ke daerah-daerah,” lanjutnya.

Dalam arahannya, KH. EZ Muttaqin berharap masyarakat bisa segera merasakan dampak positif dari keberadaan IPHI di lingkungan mereka. 

Salah satu tujuan utama dari program ini adalah menjalin hubungan yang lebih erat dengan masyarakat serta memberikan kontribusi nyata bagi pemberdayaan umat di Kabupaten Garut.

Baca Juga :  Kasi PHU Kemenag Garut, H. Indra Azwar Buka Jalan Sehat Milad MAN 1 Garut: “Langkah Bersama untuk Negeri!”

Rapat kerja pengurus IPHI Garut periode 2024-2029 akan segera dilaksanakan dalam waktu dekat, dengan agenda utama memfinalisasi program-program yang akan dilaksanakan selama lima tahun ke depan. 

Harapan besar ada pada pengurus baru untuk membawa IPHI lebih dekat dengan masyarakat serta memberikan kontribusi yang signifikan di bidang sosial dan ekonomi.

“Saya berharap pengurus yang baru dilantik bisa menjalankan tugasnya dengan amanah dan komitmen yang tinggi. Mari kita sama-sama membangun sinergi yang baik demi kemajuan IPHI dan kemaslahatan umat,” pungkas KH. EZ Muttaqin.***

Penulis : Soni Tarsoni

Berita Terkait

MAN 2 Garut Turut Sukseskan Gerakan Penanaman Sejuta Pohon Matoa Program Kemenag RI
Bikin Bangga!! PPG Calon Guru Bahasa Indonesia IPI Garut Raih Penghargaan Nasional
Milad ke-46! H. Sarip Asbuloh: MAN 1 Garut Harus Terus Jadi Kebanggaan Masyarakat
Rektor Universitas Garut: Setiap Perempuan Berani Adalah Kartini Masa Kini
Kasi PHU Kemenag Garut, H. Indra Azwar Buka Jalan Sehat Milad MAN 1 Garut: “Langkah Bersama untuk Negeri!”
Penutupan MTQ XLV! Wakil Ketua DPRD Garut, Dilla Nurul Fadillah: Ini Bukti Semangat Qur’ani Warga Garut
Ketua dan Wakil Ketua DPRD Garut Hadiri Pembukaan MTQ XLV Tingkat Kabupaten di Singajaya
IPI Garut Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru 2025, Tawarkan Prodi Unggul di Fakultas Ilmu Terapan dan Sains
Berita ini 37 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 20:42 WIB

MAN 2 Garut Turut Sukseskan Gerakan Penanaman Sejuta Pohon Matoa Program Kemenag RI

Selasa, 22 April 2025 - 05:28 WIB

Bikin Bangga!! PPG Calon Guru Bahasa Indonesia IPI Garut Raih Penghargaan Nasional

Senin, 21 April 2025 - 12:02 WIB

Milad ke-46! H. Sarip Asbuloh: MAN 1 Garut Harus Terus Jadi Kebanggaan Masyarakat

Senin, 21 April 2025 - 10:22 WIB

Rektor Universitas Garut: Setiap Perempuan Berani Adalah Kartini Masa Kini

Minggu, 20 April 2025 - 10:36 WIB

Kasi PHU Kemenag Garut, H. Indra Azwar Buka Jalan Sehat Milad MAN 1 Garut: “Langkah Bersama untuk Negeri!”

Berita Terbaru

error: Content is protected !!