Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Garut Tetapkan Pasangan Syakur-Putri Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih 2025

- Jurnalis

Selasa, 14 Januari 2025 - 07:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Garut Tetapkan Pasangan Syakur-Putri Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih 2025

Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Garut Tetapkan Pasangan Syakur-Putri Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih 2025

WARTAGARUT.COM –  Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Garut menggelar Rapat Paripurna Masa Sidang II Tahun Sidang 2025 pada Senin, 15 Januari 2025. 

Rapat ini secara resmi mengumumkan hasil penetapan pasangan calon bupati dan wakil bupati terpilih oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Garut.

Acara yang berlangsung di Gedung DPRD Garut ini dipimpin oleh Ketua DPRD, Aris Munandar, dan dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Pj Bupati Garut, Barnas Adjidin, pasangan terpilih Abdusy Syakur Amin dan Luthfianisa Putri Karlina, serta pejabat dan tamu undangan lainnya.

Baca Juga :  Hebat! Tim Futsal UNIGA Raih Juara 1 Jawa Barat! Ini Daftar Pemainnya

Dalam sambutannya, Pj Bupati Barnas Adjidin menyampaikan ucapan selamat kepada pasangan terpilih. 

“Saya berharap kepemimpinan Abdusy Syakur Amin dan Luthfianisa Putri Karlina dapat membawa perubahan yang dinantikan masyarakat Garut. Kami semua mendukung upaya mereka dalam mewujudkan visi-misi untuk kemajuan Garut,” ujar Barnas.

Calon Bupati terpilih, Abdusy Syakur Amin, juga mengungkapkan rasa syukurnya atas penetapan ini. 

ia menegaskan akan segera bekerja cepat untuk merealisasikan visi dan misinya, salah satunya melalui program “Garut Satu Data”. 

Baca Juga :  Sah! Abdusy Syakur Amin dan Putri Karlina Ditetapkan Sebagai Pemimpin Baru Dalam Rapat Pleno KPU Garut

Program ini bertujuan untuk menciptakan integrasi data yang valid dan mutakhir dari berbagai lembaga di Garut, yang akan digunakan sebagai dasar dalam perencanaan dan pelaksanaan pembangunan.

“Garut membutuhkan langkah nyata untuk menyelesaikan permasalahan mendasar. Dengan sistem Garut Satu Data, kami ingin memastikan semua kebijakan yang diambil berdasarkan data yang akurat dan terintegrasi,” jelas Syakur.

Rapat Paripurna ini menjadi tonggak penting bagi Kabupaten Garut, menandai babak baru pemerintahan yang diharapkan mampu membawa dampak positif bagi seluruh masyarakat.***

Penulis : Soni Tarsoni

Berita Terkait

Anggota Komisi V DPRD Jabar, Aceng Malki Perjuangkan Perlindungan Tenaga Kerja Jabar Lewat Perda Nomor 5 Tahun 2023
Halaqoh Siyasah DPW PKB Jabar: Kiai dan Politik, Sinergi Menuju Indonesia Sejahtera
Pengakuan Bergengsi! Kerajinan Kulit Sukaregang Jadi WBTB Jawa Barat 2025
Inovasi Garut Satu Data: Langkah Cepat Pasangan Syakur-Putri untuk Kebijakan Tepat Sasaran
Refleksi Akhir Tahun: Dapur Lapas Kelas IIA Garut Raih Standar Internasional, Produk Unggulan Tembus Ekspor
Sah! Abdusy Syakur Amin dan Putri Karlina Ditetapkan Sebagai Pemimpin Baru Dalam Rapat Pleno KPU Garut
Kepala Bakesbangpol Garut: Saatnya Bersatu, Wujudkan Garut Hebat yang Tata Tentrem Kerta Raharja!
“Garut Hebat” Dimulai! Syakur-Putri Ajak Warga Garut Bersatu Bangun Masa Depan Lebih Baik
Berita ini 29 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 15 Januari 2025 - 06:57 WIB

Anggota Komisi V DPRD Jabar, Aceng Malki Perjuangkan Perlindungan Tenaga Kerja Jabar Lewat Perda Nomor 5 Tahun 2023

Selasa, 14 Januari 2025 - 15:30 WIB

Halaqoh Siyasah DPW PKB Jabar: Kiai dan Politik, Sinergi Menuju Indonesia Sejahtera

Selasa, 14 Januari 2025 - 07:52 WIB

Pengakuan Bergengsi! Kerajinan Kulit Sukaregang Jadi WBTB Jawa Barat 2025

Selasa, 14 Januari 2025 - 07:24 WIB

Inovasi Garut Satu Data: Langkah Cepat Pasangan Syakur-Putri untuk Kebijakan Tepat Sasaran

Minggu, 12 Januari 2025 - 12:52 WIB

Refleksi Akhir Tahun: Dapur Lapas Kelas IIA Garut Raih Standar Internasional, Produk Unggulan Tembus Ekspor

Berita Terbaru

error: Content is protected !!