WARTAGARUT.COM – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Garut resmi dilantik dalam sebuah acara yang berlangsung di Aula Universitas Garut, pada Rabu, 12 Februari 2025.
Acara ini dihadiri oleh Rektor Universitas Garut, Dr. Irfan Nabhani, S.E., M.T, Wakil rektor 3 bidang kemahasiswaan dan alumni Iman Saifullah, S.Pd.I., M.Pd.I, Wakil rektor 2 bidang akademik dan keuangan Prof. Dr., Dr., Nizar Alam Hamdani, Dekan dan mahasiswa Universitas Garut.
Dalam sambutannya, Iman Saifullah menegaskan bahwa BEM harus menjadi lembaga eksekutif mahasiswa yang berperan aktif dalam mengembangkan prestasi mahasiswa, baik di bidang akademik maupun non-akademik.
Ia menekankan bahwa keberadaan BEM tidak hanya sekadar mencatat jargon atau slogan semata, tetapi juga harus diimplementasikan secara nyata dalam aktivitas organisasi.
“BEM Universitas Garut harus menjadi wadah yang baik untuk menghimpun prestasi mahasiswa. Jangan sampai masuk ke BEM malah membuat kuliahnya tertinggal. Tidak ada kamusnya pengurus BEM itu telat kuliah!” ujar Iman Saifullah.
Lebih lanjut, ia menekankan bahwa organisasi mahasiswa harus mampu membangun kolaborasi, komunikasi, dan koordinasi yang baik, serta menjadi ruang bagi mahasiswa untuk belajar kepemimpinan dan inovasi.
Ia berharap BEM Universitas Garut dapat menghadirkan berbagai inovasi yang bermanfaat bagi seluruh sivitas akademik.
“Jangan lupa bahwa ada nilai yang harus dijaga sebagai fondasi BEM Universitas Garut, yakni iman, ilmu, dan amal. Falsafah ini harus menjadi landasan kita dalam berorganisasi dan menjalankan aktivitas akademik,” tambahnya.
Dengan pelantikan ini, diharapkan BEM Universitas Garut dapat menjalankan tugas dan tanggung jawabnya dengan baik serta menjadi garda terdepan dalam membangun prestasi mahasiswa di lingkungan kampus.***
Penulis : Soni Tarsoni