Hari Peduli Sampah Nasional: Dr H Saepulloh Kemenag Garut Dorong Pengurangan Plastik

- Jurnalis

Sabtu, 3 Februari 2024 - 10:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Hari Peduli Sampah Nasional_ Dr H Saepulloh Kemenag Garut Dorong Pengurangan Plastik. Kepala Kemang Garut H Saepulloh (topi putih, saat mendamping Pj Bupati Garut dalam acara Gerakan Zero waste) dan Jumat 2 Februari 2024

Hari Peduli Sampah Nasional_ Dr H Saepulloh Kemenag Garut Dorong Pengurangan Plastik. Kepala Kemang Garut H Saepulloh (topi putih, saat mendamping Pj Bupati Garut dalam acara Gerakan Zero waste) dan Jumat 2 Februari 2024

WARTAGARUT.COM – Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Garut, Dr H Saepulloh, SAg, MPdl, turut serta dalam kegiatan Gerakan Zero Waste dalam  peringatan Hari Peduli Sampah Nasional 2024. 

Kegiatan ini digelar di sepanjang Jalan Letjen. Ibrahim Adjie Samping, Jl. Rancabango pada Jumat, 02 Februari 2024.

Dalam partisipasinya, Dr H Saepulloh menyampaikan pentingnya Gerakan Zero Waste sebagai solusi produktif dalam mengatasi permasalahan sampah plastik.

 Ia menekankan bahwa aksi ini bukan sekadar upaya pembersihan, tetapi juga pemeliharaan kondisi lingkungan secara menyeluruh.

Baca Juga :  Dari Garut ke Dunia! Iptu Wawan Dukung Atlet BFA untuk Berprestasi di Kancah Internasional

“Gerakan Zero Waste ini bukan hanya tentang pungut sampah, tetapi juga mengajak kita untuk menjaga dan merawat lingkungan dengan cara yang produktif,” ujar Dr H Saepulloh.

Lebih lanjut, Dr H Saepulloh memberikan pesan kepada masyarakat untuk senantiasa membuang sampah pada tempatnya, serta memisahkan antara sampah organik dan plastik.

Selain itu, Kepala Kemenag Garut, mendorong pengurangan penggunaan plastik dalam kehidupan sehari-hari dan pengembangan kebiasaan daur ulang barang yang tidak terpakai.

Baca Juga :  Fruitcity Garut Gelar Lomba Mewarnai Spesial Anniversary, Ajang Kreativitas dan Ngabuburit di Ramadan 1446 H

“Aksi sederhana seperti memilah sampah, mengurangi penggunaan plastik, dan mendaur ulang dapat memberikan dampak besar untuk keberlanjutan lingkungan kita. Mari bersama-sama berkontribusi dalam upaya pelestarian alam,” tambahnya.

Dengan melibatkan berbagai pihak dalam Gerakan Zero Waste, diharapkan kesadaran dan tindakan nyata dalam mengelola sampah dapat semakin meningkat, menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan berkelanjutan.(Soni)

Berita Terkait

Polres Garut Gelar Mudik Gratis! Cek Rute dan Kuotanya di Sini
Rawan Curanmor! Ini Pesan Penting Kepala Desa Jayaraga Terutama untuk Mahasiswa STIKes Karsa Husada
Dari Garut ke Dunia! Iptu Wawan Dukung Atlet BFA untuk Berprestasi di Kancah Internasional
Baznas Garut Tetapkan Besaran Zakat Fitrah 2025 Sesuai Fatwa MUI, Simak Besarannya!
Fruitcity Garut Gelar Lomba Mewarnai Spesial Anniversary, Ajang Kreativitas dan Ngabuburit di Ramadan 1446 H
Akses Jalan Utama Sukawening-Karangtengah Rusak Parah! Warga Desak Pemerintah Lakukan Perbaikan
Ucapan Idul Fitri 1446 H/ 2025 Part 9
Ucapan Idul Fitri 1446 H/ 2025 Part 8
Berita ini 114 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 26 Maret 2025 - 17:34 WIB

Polres Garut Gelar Mudik Gratis! Cek Rute dan Kuotanya di Sini

Rabu, 26 Maret 2025 - 15:23 WIB

Rawan Curanmor! Ini Pesan Penting Kepala Desa Jayaraga Terutama untuk Mahasiswa STIKes Karsa Husada

Senin, 24 Maret 2025 - 14:25 WIB

Dari Garut ke Dunia! Iptu Wawan Dukung Atlet BFA untuk Berprestasi di Kancah Internasional

Senin, 24 Maret 2025 - 06:22 WIB

Baznas Garut Tetapkan Besaran Zakat Fitrah 2025 Sesuai Fatwa MUI, Simak Besarannya!

Sabtu, 22 Maret 2025 - 17:30 WIB

Fruitcity Garut Gelar Lomba Mewarnai Spesial Anniversary, Ajang Kreativitas dan Ngabuburit di Ramadan 1446 H

Berita Terbaru

error: Content is protected !!