Kemenag Garut Serahkan 36 Sertifikat Tanah Wakaf di Ponpes Darussalam Kersamanah

- Jurnalis

Senin, 7 Oktober 2024 - 06:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kemenag Garut Serahkan 36 Sertifikat Tanah Wakaf di Ponpes Darussalam Kersamanah

Kemenag Garut Serahkan 36 Sertifikat Tanah Wakaf di Ponpes Darussalam Kersamanah

WARTAGARUT.COM – Kepala Kantor Kementerian agama kabupaten Garut Dr. H. Saepulloh, S. Ag, M. Pdi, melalui Kepala Seksi Penyelenggara Zakat Wakaf, H. Miftah Zaelani, S.Ag, bersama Pondok Pesantren Darussalam Malangbong, telah melaksanakan penyerahan 36 sertifikat tanah wakaf pada Selasa, 1 Oktober 2024. 

Acara ini merupakan bagian dari Program Sertifikasi Tanah Wakaf yang digagas oleh Kemenag Garut bekerja sama dengan Badan Pertanahan Nasional (BPN) Garut.

Penyerahan sertifikat tanah wakaf ini berlangsung di Pondok Pesantren Darussalam, Kersamanah. 

Kegiatan tersebut dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Kasi Penyelenggara Zakat Wakaf Kemenag Garut, pimpinan Pondok Pesantren Darussalam, para ustaz-ustazah, serta santri Ponpes Darussalam.

Baca Juga :  Apel Kebangsaan BNP Merah Putih! Aceng Malki Serukan Peran Aktif Masyarakat Dalam Pembangunan Garut 

H. Miftah Zaelani juga menekankan pentingnya menjaga amanah wakaf agar dapat terus bermanfaat bagi generasi mendatang, khususnya untuk pengembangan pondok pesantren dan kegiatan keagamaan.

“Penyerahan sertifikat tanah wakaf ini merupakan salah satu upaya kami di Kemenag Garut untuk memastikan bahwa tanah wakaf dapat dikelola dengan baik dan aman. Dengan sertifikat ini, status tanah menjadi lebih jelas dan terhindar dari potensi sengketa di masa mendatang,” ungkap H. Miftah Zaelani.

H. Miftah Zaelani mengungkapkan bahwa Program ini bertujuan untuk memperkuat status hukum tanah wakaf di Kabupaten Garut, sehingga aset-aset wakaf yang dikelola pondok pesantren maupun masyarakat dapat lebih terjamin dan tidak rawan sengketa.

Baca Juga :  PDAM Tirta Intan Garut Bahas Peningkatan Layanan Air Bersih dengan Penjabat Bupati Garut

“Dengan adanya sertifikat wakaf, diharapkan tanah-tanah wakaf ini dapat dimanfaatkan secara maksimal untuk kegiatan sosial dan keagamaan,”tuturnya.

Acara penyerahan sertifikat ini mendapat apresiasi yang tinggi dari pimpinan Pondok Pesantren Darussalam. 

Mereka mengungkapkan bahwa tanah wakaf yang telah tersertifikasi ini akan digunakan untuk pengembangan fasilitas pendidikan dan keagamaan di pondok pesantren, sehingga para santri dapat belajar dengan lebih nyaman dan fasilitas yang lebih memadai.

Penyerahan 36 sertifikat tanah wakaf ini merupakan bagian dari program Kemenag Garut yang berkelanjutan, dan diharapkan akan ada lebih banyak lagi tanah wakaf yang bisa tersertifikasi di masa mendatang.***

Penulis : Soni Tarsoni

Berita Terkait

Resmi! Dr. Irfan Nabhani Dilantik Jadi Rektor Uniga, Ini Program yang Akan Dijalankan
Miris! Ribuan Kasus Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak di Jabar, Aceng Malki: Semua Pihak Harus Terlibat!
Haul Akbar dan Apel Kebangsaan BNP Merah Putih: Ceng Malki Ajak BNP MP Bangkit dan Berperan dalam Pembangunan
Apel Kebangsaan BNP Merah Putih! Aceng Malki Serukan Peran Aktif Masyarakat Dalam Pembangunan Garut 
Anggota DPRD Jabar, Aceng Malki, Dukung BNP Merah Putih Lawan Radikalisme dan Intoleransi
Ceng Mujib Tegaskan Peran Pesantren dalam Menjaga NKRI di Haul Akbar dan Apel Kebangsaan BNP MP
Jalan Cor Red Mix di Kampung Babakan Cipari Rampung, Warga Kini Lebih Mudah Beraktivitas!
Sambut Hari Jadi Garut ke-212, Perumda Tirta Intan Beri Diskon 50% Biaya Pasang Baru
Berita ini 27 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 8 Februari 2025 - 14:13 WIB

Resmi! Dr. Irfan Nabhani Dilantik Jadi Rektor Uniga, Ini Program yang Akan Dijalankan

Selasa, 4 Februari 2025 - 19:17 WIB

Miris! Ribuan Kasus Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak di Jabar, Aceng Malki: Semua Pihak Harus Terlibat!

Selasa, 4 Februari 2025 - 18:08 WIB

Haul Akbar dan Apel Kebangsaan BNP Merah Putih: Ceng Malki Ajak BNP MP Bangkit dan Berperan dalam Pembangunan

Selasa, 4 Februari 2025 - 17:45 WIB

Apel Kebangsaan BNP Merah Putih! Aceng Malki Serukan Peran Aktif Masyarakat Dalam Pembangunan Garut 

Selasa, 4 Februari 2025 - 13:53 WIB

Ceng Mujib Tegaskan Peran Pesantren dalam Menjaga NKRI di Haul Akbar dan Apel Kebangsaan BNP MP

Berita Terbaru

error: Content is protected !!