WARTA GARUT – Anggota DPRD Garut Fraksi PKS Hasan Basri SAg mengapresiasi kegiatan turnamen Sepak Bola tingkat anak yang diselenggarakan oleh Karang Taruna RW 10 bersama tokoh masyarakat Kampung Cileungsing Desa Pasawahan Kecamatan Tarogong Kaler, Minggu (18/9/2022).
“Kegiatan ini dalam rangka memeriahkan HUT RI ke -77, yang berlangsung di RW 10 Desa pasawahan,”ujarnya.
Ia menilai, Pelaksanaan Turnamen ini sangat baik jika dijadikan agenda rutin, hal ini karena, menurut dia, dapat memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat, terutama olahraga sepak bola.
“Dengan adanya pertandingan sepak bola seperti yang dilakukan oleh karang taruna ini,Saya berharap bisa mendorong desa-desa lain di wilayah Kabupaten Garut untuk melaksanakan kegiatan-kegiatan yang serupa,”katanya.
Ia menambahkan,Turnamen ini, bisa mempererat silaturahmi dan kebersamaan diantara warga masyarakat yang ada dilingkungan Desa Pasawahan Kecamatan Tarogong Kaler.
“Saya berharap semua tetap terus menjaga sportifitas,dan alhamdulilah kegiatan ini dari awal sampai akhir berjalan dengan baik,”ujarnya
Dalam Kegiatan itu, Hasan Basri mendapatkan kesempatan untuk menyerahkan hadiah uang pembinaan dan trofi kepada Juara pertama Arsepal A , Juara kedua Turbah FC dan juara ketiga Arsepal B.