Sekda Garut, Nurdin Yana: City Branding Garut Kunci Promosi Wisata dan Peningkatan Ekonomi Daerah

- Jurnalis

Selasa, 31 Desember 2024 - 19:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sekda Garut, Nurdin Yana_ City Branding Garut Kunci Promosi Wisata dan Peningkatan Ekonomi Daerah

Sekda Garut, Nurdin Yana_ City Branding Garut Kunci Promosi Wisata dan Peningkatan Ekonomi Daerah

WARTAGARUT.COM – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Garut, Drs. H. Nurdin Yana, M.H., memberikan apresiasi yang tinggi terhadap acara Penghargaan City Branding Kabupaten Garut yang diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Garut. Acara ini berlangsung di Gedung Pendopo, Kecamatan Garut Kota, pada Selasa (31/12/2024).

Nurdin Yana menyatakan bahwa penghargaan ini merupakan langkah positif yang dapat mendorong kreativitas, khususnya bagi kalangan muda di Kabupaten Garut. 

“Kegiatan ini memberikan motivasi kepada anak-anak muda untuk lebih berkreasi dan menampilkan karya-karya luar biasa yang dapat mengangkat nama daerah,” kata Nurdin.

Baca Juga :  HUT Bhayangkara ke-79, Polres Garut Gelar Ziarah dan Tabur Bunga: Khidmat serta Penuh Makna

Lebih lanjut, Nurdin mengungkapkan bahwa selain mendorong kreativitas, penghargaan ini juga secara tidak langsung berfungsi untuk mengeksplorasi dan mempromosikan destinasi wisata yang ada di Kabupaten Garut. 

“Melalui karya-karya ini, destinasi wisata Garut akan lebih dikenal dan mendapat apresiasi, yang tentu saja dapat menarik lebih banyak wisatawan,” ujarnya.

Nurdin juga menekankan bahwa karya visual, seperti gambar dan video, memiliki daya tarik yang besar dalam mempromosikan daerah. 

Baca Juga :  Khidmat! Polres Garut Gelar Dzikir dan Doa Bersama Jelang HUT Bhayangkara ke-79

“Gambar yang menarik bisa membuat orang berdecak kagum, dan ini membuka potensi besar untuk wisatawan datang ke Garut,” tambahnya.

Acara ini diharapkan tidak hanya dapat meningkatkan daya tarik pariwisata, tetapi juga berdampak positif terhadap perekonomian masyarakat, khususnya bagi pedagang di sekitar lokasi wisata. 

“Ekonomi akan tumbuh bersama-sama, dan ini adalah salah satu poin penting yang kami apresiasi dari Disparbud,” ungkap Nurdin.***

Penulis : Soni Tarsoni

Berita Terkait

Dari Penggembala Kerbau Jadi Pengusaha Sukses! Matt Bento Rilis Biografi Oland Sibarani yang Bikin Haru
HUT Bhayangkara ke-79, Polres Garut Gelar Ziarah dan Tabur Bunga: Khidmat serta Penuh Makna
Polres Garut Gencarkan Sosialisasi Layanan Call Center 110, Warga Diajak Aktif Laporkan Gangguan Kamtibmas
Inspiratif! Rumah Dinas Wakil Bupati Garut Jadi Percontohan Pengelolaan Sampah Mandiri
Tepati Janji, Wabup Garut Putri Karlina Bantu Warga RUTILAHU Korban Banjir: Tangis Haru Warnai Penyerahan
Khitan Dapat Tiket Liburan? Cek Paket Baru Bale Khitan Paseban Garut!
Hotel Harmoni Garut Tawarkan Promo Mie Terbang dan Kare Jepang, Unik dan Bikin Penasaran!
100 Hari Kerja Syakur–Putri: Pangkas Rp61 M, Buka Layanan ke 15 Kecamatan dan  Ukir Prestasi Nasional
Berita ini 56 kali dibaca
CREATOR: gd-jpeg v1.0 (using IJG JPEG v62), quality = 82

Berita Terkait

Selasa, 24 Juni 2025 - 05:07 WIB

Dari Penggembala Kerbau Jadi Pengusaha Sukses! Matt Bento Rilis Biografi Oland Sibarani yang Bikin Haru

Senin, 23 Juni 2025 - 13:29 WIB

HUT Bhayangkara ke-79, Polres Garut Gelar Ziarah dan Tabur Bunga: Khidmat serta Penuh Makna

Minggu, 22 Juni 2025 - 07:24 WIB

Polres Garut Gencarkan Sosialisasi Layanan Call Center 110, Warga Diajak Aktif Laporkan Gangguan Kamtibmas

Sabtu, 21 Juni 2025 - 19:21 WIB

Inspiratif! Rumah Dinas Wakil Bupati Garut Jadi Percontohan Pengelolaan Sampah Mandiri

Sabtu, 21 Juni 2025 - 18:37 WIB

Tepati Janji, Wabup Garut Putri Karlina Bantu Warga RUTILAHU Korban Banjir: Tangis Haru Warnai Penyerahan

Berita Terbaru

error: Content is protected !!