Musim Hujan Tiba, Koramil 1108/Kadungora Gerak Cepat Bersihkan Selokan

- Jurnalis

Selasa, 9 Januari 2024 - 17:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Musim Hujan Tiba, Koramil 1108_Kadungora Gerak Cepat Bersihkan Selokan

Musim Hujan Tiba, Koramil 1108_Kadungora Gerak Cepat Bersihkan Selokan

WARTAGARUT.COM – Musim hujan telah tiba, dan Anggota Koramil 1108/Kadungora, Kodim 06 11 Garut, turut serta dalam kegiatan karya bakti pembersihan selokan di Kp Baeud RW 04 Desa Tanggulun, kecamatan Kadungora, Kabupaten Garut. 

Kegiatan ini dilaksanakan pada Selasa (9/1/2024) dengan melibatkan berbagai pihak seperti Anggota Koramil 1108/Kadungora, Binmas Polsek Kadungora, Satpol PP, Perangkat Desa Tanggulun, dan warga masyarakat setempat.

Menyikapi musim penghujan, Danramil 1108/Kadungora, Kapten Inf Dedi Saepuloh, SH, menyampaikan ajakan kepada seluruh perangkat dan masyarakat untuk bergotong-royong membersihkan selokan dan sungai. 

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memperlancar aliran air dan mencegah potensi banjir akibat tersumbatnya saluran air. 

Baca Juga :  Ucapan Idul Fitri 1446 H/ 2025 Part 4

“Memasuki musim hujan, kami mengajak seluruh perangkat dan masyarakat bergotong-royong membersihkan sampah di selokan dan sungai,” kata Danramil.

Dalam arahannya, Kapten Inf Dedi Saepuloh, SH, juga mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan sekitar. 

Ia mengingatkan agar warga tidak lagi membuang sampah sembarangan, khususnya di selokan dan saluran air yang seringkali dijadikan tempat pembuangan sampah. 

“Harapan saya kepada masyarakat jangan lagi membuang sampah sembarang, marilah kita bekerja sama membersihkan lingkungan di sekitar kita menjadi indah dan juga bersih,” tandasnya.

Dalam kesempatan itu, Kapten Inf Dedi Saepuloh, SH, menyampaikan terima kasih kepada semua jajaran Forkopimcam Kadungora yang turut serta membantu dalam kegiatan karya bakti. 

Baca Juga :  Ucapan Idul Fitri 1446 H/ 2025 Part 8

Ia berharap kegiatan ini dapat melahirkan rasa empati dan kepedulian terhadap lingkungan sekitar, sehingga tercipta sinergitas kemanunggalan TNI bersama rakyat.

“Terima kasih kepada semua jajaran Forkopimcam Kadungora yang sudah ikut andil membantu dalam kegiatan karya bakti kali ini, semoga dengan kegiatan karya bakti ini bisa melahirkan rasa empati dan kepedulian kita terhadap lingkungan sekitar, sehingga akan tercipta sinergitas kemanunggalan TNI bersama rakyat,” tutup Kapten Inf Dedi Saepuloh, SH.(soni)***

Berita Terkait

Polres Garut Gelar Mudik Gratis! Cek Rute dan Kuotanya di Sini
Rawan Curanmor! Ini Pesan Penting Kepala Desa Jayaraga Terutama untuk Mahasiswa STIKes Karsa Husada
Dari Garut ke Dunia! Iptu Wawan Dukung Atlet BFA untuk Berprestasi di Kancah Internasional
Baznas Garut Tetapkan Besaran Zakat Fitrah 2025 Sesuai Fatwa MUI, Simak Besarannya!
Fruitcity Garut Gelar Lomba Mewarnai Spesial Anniversary, Ajang Kreativitas dan Ngabuburit di Ramadan 1446 H
Akses Jalan Utama Sukawening-Karangtengah Rusak Parah! Warga Desak Pemerintah Lakukan Perbaikan
Ucapan Idul Fitri 1446 H/ 2025 Part 9
Ucapan Idul Fitri 1446 H/ 2025 Part 8
Berita ini 68 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 26 Maret 2025 - 17:34 WIB

Polres Garut Gelar Mudik Gratis! Cek Rute dan Kuotanya di Sini

Rabu, 26 Maret 2025 - 15:23 WIB

Rawan Curanmor! Ini Pesan Penting Kepala Desa Jayaraga Terutama untuk Mahasiswa STIKes Karsa Husada

Senin, 24 Maret 2025 - 14:25 WIB

Dari Garut ke Dunia! Iptu Wawan Dukung Atlet BFA untuk Berprestasi di Kancah Internasional

Senin, 24 Maret 2025 - 06:22 WIB

Baznas Garut Tetapkan Besaran Zakat Fitrah 2025 Sesuai Fatwa MUI, Simak Besarannya!

Sabtu, 22 Maret 2025 - 17:30 WIB

Fruitcity Garut Gelar Lomba Mewarnai Spesial Anniversary, Ajang Kreativitas dan Ngabuburit di Ramadan 1446 H

Berita Terbaru

error: Content is protected !!