YBM PLN dan IKA PGAN 88 Garut Gelar Bakti Sosial: Khitanan Gratis, Santunan Yatim, dan Dukungan untuk Guru Mengaji

- Jurnalis

Selasa, 26 Desember 2023 - 13:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

YBM PLN dan IKA PGAN 88 Garut Gelar Bakti Sosial: Khitanan Gratis, Santunan Yatim, dan Dukungan untuk Guru Mengaji

YBM PLN dan IKA PGAN 88 Garut Gelar Bakti Sosial: Khitanan Gratis, Santunan Yatim, dan Dukungan untuk Guru Mengaji

WARTAGARUT.COM – Yayasan Baitul Maal PLN (YBM PLN) dan Ikatan Alumni Pendidikan Guru Agama Negeri (PGAN) Kabupaten Garut Angkatan 1988 (IKA PGAN 88 Garut) berkolaborasi dalam kegiatan mulia menjelang akhir tahun. 

Mereka menyelenggarakan Khitanan Gratis, Santunan Yatim dan Dhuafa, serta Santunan bagi Guru mengaji di Bale Khitan Paseban, Jl. Otista No.179 b, Pasawahan, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, Jawa Barat pada Selasa, 28 Desember 2023.

“Kami bersyukur bisa mengadakan kegiatan ini bersama YBM PLN. Ada khitanan massal untuk 70 anak, santunan untuk yatim dhuafa sekitar 100 anak, dan bantuan apresiasi untuk 25 guru mengaji,” ungkap Ketua II YBM PLN Bidang Pendistribusian dan Pemberdayaan, Yusrizal Ibrani.

Yusrizal Ibrani mengungkapkan bahwa tujuan utama kegiatan ini adalah memberikan bantuan kepada masyarakat kurang mampu dan menyebarkan kebahagiaan di akhir tahun. 

Baca Juga :  Satresnarkoba Polres Garut Grebek Warung Pengedar Sabu, Temukan 9 Paket Narkoba!  

“Semoga kegiatan ini membawa keberkahan, kebaikan, kesehatan, dan kebahagiaan kepada semua yang terlibat,” tambahnya.

Yusrizal menjelaskan bantuan sosial ini berasal dari zakat para pegawai PLN yang beragama Islam sebesar 2,5 persen dari penghasilan mereka setiap bulan. 

Proses ini dilakukan dengan cara pemotongan langsung dari gaji pegawai PLN Muslim, dan dana yang terkumpul kemudian disalurkan melalui Yayasan Baitul Maal PLN (YBM PLN) ke berbagai kegiatan amal.

“Kami, para pegawai PLN yang beragama Islam, menyumbangkan zakat kami dengan cara memotong 2,5 persen dari penghasilan bulanan. Melalui YBM PLN, dana yang terkumpul disalurkan untuk mendukung berbagai kegiatan amal, termasuk kegiatan hari ini,” ungkap Yusrizal.

Yusrizal menyampaikan harapannya bahwa penyaluran bantuan ini tidak hanya memberikan manfaat kepada para penerima, melainkan juga membawa kebaikan dan keberkahan kepada pihak-pihak yang menjadi jembatan amal solehnya. 

Baca Juga :  Kejaksaan Negeri Garut Tahan TR Terkait Kasus 1,1 Juta Rokok Ilegal Tanpa Cukai

“Semoga dengan penyaluran ini, tidak hanya memberikan kebaikan kepada yang menerimanya, tetapi juga memberikan keberkahan kepada YBM PLN, alumni PGAN Garut 1988, dan para muzaki YBM PLN, terutama para pegawai PLN,”harapannya.

Wakil Ketua Alumni PGAN Garut, Drs. KH. Dadan Romdon MM, menegaskan bahwa kegiatan ini sudah diselenggarakan untuk ketiga kalinya dan mendapatkan dukungan penuh dari YBM PLN Pusat dan YBM PLN Garut. 

“Tahun depan, kita targetkan bisa mencapai 100 anak yang mendapatkan manfaat dari kegiatan ini,” katanya.

Ia mengatakan bahwa Anak-anak yang menjalani khitanan mendapatkan fasilitas seperti uang saku, pakaian koko, kain sarung, sandal, serta makanan berupa ayam bekakak dan nasi lengkap. 

“Kegiatan ini bukan hanya membantu anak-anak yang kurang mampu, tetapi juga sebagai wujud kepedulian dan berbagi dari alumni PGAN Garut dan YBM PLN,”pungkasnya.(soni)***

Berita Terkait

Komitmen Pelayanan! Direksi PDAM Tirta Intan Garut Apel Pagi dan Rakor di Cilawu, Lanjut Hadiri Sosialisasi Permendagri 23/2024
Pemerintah Garut Gelar Isbat Nikah Massal, Cegah Nikah Tak Sah Secara Hukum
Jangan Takut Lapor! Kejari Garut Dirikan Posko Akses Keadilan, Siap Dampingi Korban Kekerasan Seksual
Kuota Haji Garut 2025 Tembus 1.931 Orang, Lansia Dapat Prioritas di Kloter Khusus!
Yuk Intip Serunya Al Malik Fest 2025! Ada Tabligh Akbar, Hiburan Religi, dan Hadiah Umrah Gratis!
Al-Malik Travel Luncurkan Umrah Honeymoon dan Anak Muda! Dirut Al Malik, Arkan Fadhil Ungkap Misi Spiritualnya
Titiek Puspa Meninggal Dunia: Ini Kronologi Lengkap Sejak Sakit hingga Tutup Usia
Sukses Operasi Ketupat Lodaya 2025! 1.300 Personel Gabungan Dapat Apresiasi Kapolres Garut  
Berita ini 416 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 09:29 WIB

Komitmen Pelayanan! Direksi PDAM Tirta Intan Garut Apel Pagi dan Rakor di Cilawu, Lanjut Hadiri Sosialisasi Permendagri 23/2024

Kamis, 17 April 2025 - 07:37 WIB

Pemerintah Garut Gelar Isbat Nikah Massal, Cegah Nikah Tak Sah Secara Hukum

Senin, 14 April 2025 - 18:51 WIB

Jangan Takut Lapor! Kejari Garut Dirikan Posko Akses Keadilan, Siap Dampingi Korban Kekerasan Seksual

Minggu, 13 April 2025 - 19:50 WIB

Kuota Haji Garut 2025 Tembus 1.931 Orang, Lansia Dapat Prioritas di Kloter Khusus!

Sabtu, 12 April 2025 - 18:52 WIB

Yuk Intip Serunya Al Malik Fest 2025! Ada Tabligh Akbar, Hiburan Religi, dan Hadiah Umrah Gratis!

Berita Terbaru

error: Content is protected !!