Antusiasme Tinggi terhadap Pendidikan Bilingual di SD IT Al Mashduqi Garut: Kuota 2025 Sudah 95 Persen Terpenuhi

- Jurnalis

Selasa, 16 Juli 2024 - 09:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Antusiasme Tinggi terhadap Pendidikan Bilingual di SD IT Al Mashduqi Garut: Kuota 2025 Sudah 95 Persen Terpenuhi

Antusiasme Tinggi terhadap Pendidikan Bilingual di SD IT Al Mashduqi Garut: Kuota 2025 Sudah 95 Persen Terpenuhi

WARTAGARUT.COM – SD IT Al Mashduqi Garut, sebagai sekolah dasar unggulan bilingual, menyambut para santri murid baru tahun ajaran 2024/2025 dengan hangat melalui acara Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) yang diadakan di sekolah tersebut di Jalan KH. Mashduqi, Kelurahan Pananjung, Tarogong Kaler pada Senin, 15 Juli 2024.

Kepala SDIT Al Mashduqi Garut, Muchtar Arifin, bersama dewan guru, memberikan sambutan hangat kepada santri murid baru dalam upacara pembukaan MPLS.

“Hari ini adalah awal dari perjalanan besar kita bersama. Saya sangat senang melihat antusiasme yang begitu besar dari kalian semua,”ujar Muchtar Arifin dengan penuh semangat.

“Kami siap untuk mendukung kalian dalam belajar dan tumbuh bersama di lingkungan SD IT Al Mashduqi.”tambahnya.

Ia menerangkan bahwa SD IT Al Mashduqi Garut menyediakan kuota yang sangat terbatas, hanya 28 santri murid setiap tahunnya, dengan prioritas calon peserta didik yang berasal dari Al Mashduqi Kindergarten.

Sebelum bergabung, kata Muchtar, calon peserta didik harus mengikuti rangkaian assessment test yang disiapkan oleh Biro Konseling dan Psikologi Al Mashduqi untuk memastikan kesiapan mereka mengikuti pembelajaran di SD IT Al Mashduqi.

Baca Juga :  Pendaftaran Sekolah Pascasarjana IPI Garut 2025 Dibuka! Cek Syarat & Jadwalnya

“Kuota kami sangat terbatas, hanya 28 santri murid setiap tahunnya. Kami prioritaskan calon peserta didik yang berasal dari Al Mashduqi Kindergarten, dan sebelum bergabung mereka harus mengikuti rangkaian assessment test,” jelas Muchtar Arifin.

Muchtar Arifin mengungkapkan bahwa Sejak berdiri pada tahun 2018, SD IT Al Mashduqi Garut telah menjadi pelopor sekolah bilingual di Kabupaten Garut, menggunakan buku paket berbahasa Inggris untuk mata pelajaran Matematika, IPA, dan Bahasa Inggris yang mengacu pada Cambridge Assessment.

Ia menegaskan bahwa Sekolah ini diajar oleh guru-guru yang memiliki kompetensi tinggi dan terseleksi secara ketat.

Pada bulan Juni 2024, SD IT Al Mashduqi Garut baru saja menyelenggarakan acara Graduation untuk kelulusan angkatan pertama di Ballroom Hotel Santika, Tarogong Kaler.

“SD IT Al Mashduqi adalah pelopor sekolah bilingual di Garut, dengan buku paket berbahasa Inggris untuk Matematika, IPA, dan Bahasa Inggris mengacu pada Cambridge Assessment, diampu oleh guru-guru berkompeten,” ungkapnya.

Baca Juga :  Dari Garut ke Dunia! Iptu Wawan Dukung Atlet BFA untuk Berprestasi di Kancah Internasional

Muchtar Arifin menuturkan bahwa Kepercayaan dari masyarakat Kota Garut terus tumbuh, dengan orang tua yang ingin memasukkan anaknya ke SD IT Al Mashduqi Garut harus melakukan pendaftaran dua tahun sebelum tahun ajaran baru dimulai melalui program pendaftaran inden.

“Kepercayaan masyarakat terus tumbuh, Hingga Juli 2024, kuota untuk tahun ajaran 2025 sudah terpenuhi sebesar 95 persen,” jelas Muchtar Arifin.

Ia menuturkan bahwa Antusiasme yang besar pada hari pertama sekolah mencerminkan peningkatan minat terhadap sekolah bilingual dan perubahan positif dari orang tua yang kini lebih terbuka terhadap model pendidikan yang berbeda dan lebih fokus pada pengembangan keterampilan yang relevan dengan kebutuhan masa depan.

“Kemampuan berbahasa asing dianggap sebagai salah satu keterampilan yang sangat penting dalam era globalisasi ini, tanpa melupakan pentingnya penguasaan pengetahuan agama dan pendidikan karakter.”pungkasnya.***

Penulis : Soni Tarsoni

Berita Terkait

Tabligh Akbar Dalam Rangka Peringatan Nuzulul Quran di Lingkungan STikes Karsa Husada dan Yayasan Dharma Husada Insani Garut 
Ketua STIKes Karsa Husada Garut: Ramadan Mengajarkan Disiplin, Sabar dan Kepedulian!
Rahasia Bahagia di Bulan Ramadhan! Simak Wejangan Dr. H. Hadiat dalam Tabligh Akbar STIKes Karsa Husada
Fruitcity Garut Gelar Lomba Mewarnai Spesial Anniversary, Ajang Kreativitas dan Ngabuburit di Ramadan 1446 H
Resmi Dimulai!  MAN 1 Garut Laksanakan Ujian Madrasah Berbasis Android, Langkah Inovatif di Dunia Pendidikan
Pendaftaran Sekolah Pascasarjana IPI Garut 2025 Dibuka! Cek Syarat & Jadwalnya
PPG IPI Garut Buka Pendaftaran! Peluang Emas untuk Jadi Guru Profesional
Polres Garut Gelar Jumat Berkah, Santuni Puluhan Anak Yatim dari YPI Al-Usman Sucinaraja
Berita ini 136 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 26 Maret 2025 - 15:17 WIB

Tabligh Akbar Dalam Rangka Peringatan Nuzulul Quran di Lingkungan STikes Karsa Husada dan Yayasan Dharma Husada Insani Garut 

Rabu, 26 Maret 2025 - 04:40 WIB

Ketua STIKes Karsa Husada Garut: Ramadan Mengajarkan Disiplin, Sabar dan Kepedulian!

Rabu, 26 Maret 2025 - 04:38 WIB

Rahasia Bahagia di Bulan Ramadhan! Simak Wejangan Dr. H. Hadiat dalam Tabligh Akbar STIKes Karsa Husada

Sabtu, 22 Maret 2025 - 17:30 WIB

Fruitcity Garut Gelar Lomba Mewarnai Spesial Anniversary, Ajang Kreativitas dan Ngabuburit di Ramadan 1446 H

Sabtu, 22 Maret 2025 - 05:52 WIB

Resmi Dimulai!  MAN 1 Garut Laksanakan Ujian Madrasah Berbasis Android, Langkah Inovatif di Dunia Pendidikan

Berita Terbaru

error: Content is protected !!