WARTAGARUT.COM – Kementerian Agama (Kemenag) terus memperkuat pelayanan terhadap jamaah haji.
Hal ini disampaikan oleh Kepala Kemenag Kabupaten Garut, Dr. H. Saepulloh, S.Ag., M.Pd.I, yang menekankan pentingnya penyelenggaraan Haji dengan standar kualitas yang tinggi.
Menurut Dr. H. Saepulloh, pelayanan Haji yang sempurna tidak hanya mencakup aspek administratif dan teknis semata, tetapi juga melibatkan komitmen untuk memberikan pengalaman terbaik bagi para jamaah.
“Kami berupaya untuk menyelenggarakan pelayanan Haji dengan optimal, sehingga setiap jamaah dapat melaksanakan ibadah Haji dengan khusyuk dan aman,” ungkapnya.
Pelayanan yang sempurna ini mencakup berbagai aspek, mulai dari persiapan administrasi, pemenuhan kebutuhan hingga di tanah suci, serta pendampingan selama pelaksanaan ibadah.
“Kami juga fokus pada pemenuhan kebutuhan spiritual dan fisik jamaah, serta memastikan ketersediaan fasilitas yang memadai,” jelas Dr. H. Saepulloh.
Selain itu juga, Kemenag Garut terus meningkatkan koordinasi dengan pihak terkait dan menjamin profesionalitas dalam setiap tahapan pelayanan Haji.
“Komitmen kami adalah untuk memberikan pelayanan terbaik demi kenyamanan dan keselamatan jamaah,” pungkasnya.
Dengan demikian, pelayanan Haji yang sempurna dari Kemenag Kabupaten Garut diharapkan dapat memberikan kontribusi positif dalam memenuhi kebutuhan spiritual umat Islam dan memperkuat ikatan keagamaan di masyarakat.***
Penulis : Soni Tarsoni