Anggaran Pembangunan Tribun Timur Stadion RAA Adiwijaya sebesar 16 Miliar

- Jurnalis

Jumat, 8 Juli 2022 - 05:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Garut, Rudy Gunawan, memberikan sambutan dan arahan pada acara Groundbreaking Pembangunan Stadion Sepak Bola Tahap 2 (Pembangunan Tribun Timur) yang dilaksanakan di area SOR R.A.A Adiwijaya, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Kamis (7/7/2022).

Bupati Garut, Rudy Gunawan, memberikan sambutan dan arahan pada acara Groundbreaking Pembangunan Stadion Sepak Bola Tahap 2 (Pembangunan Tribun Timur) yang dilaksanakan di area SOR R.A.A Adiwijaya, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Kamis (7/7/2022).

WARTA GARUT – Pemerintah Kabupaten Garut bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Garut, melaksanakan groundbreaking tahap 2 Pembangunan Stadion Sepak Bola RAA Adiwijaya,  di kawasan Sarana Olahraga (SOR) RAA Adiwijaya, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Kamis (7/7/2022).

Bupati Garut Rudi Gunawan menagatakan, Pembangunan tahap dua ini, difokuskan pada tribun timur stadion yang nantinny amampu menampung sekitar 3 ribu penonton. jika stadion ini rampung secara keseluruhan, mampu menampung total kapasitas penonton sebanyak 12 ribu penonton, namun karena lahan parkir yang tidak memenuhi syarat untuk kapasitas penonton sebanyak itu, maka pembangunan tribun dilakukan secara bertahap.

“Makanya kami juga nanti kita mau bagaimana melakukan langkah-langkah selanjutnya, justru kalau memang misalnya posisi sekarang kita bisa memberikan argumentasi dari sisi anggaran ya, baru kami nanti kita memperluas (untuk lahan) parkir, jadi (untuk sekarang) parkirnya tidak memenuhi untuk 12000 yah,” ujar Bupati Garut.

Baca Juga :  Karya Bambu Garut: Dari Lokal ke Internasional, Apa Rahasianya?

Rudy menambahkan, untuk membangun tribun utama (tribun barat) Stadion RAA Adiwijaya ini akan dibangun dengan 3 lantai, dengan anggaran sekitar 25 hingga 30 miiliar rupiah.

“(Total anggaran pembangunan stadion) 150 m, baru terserap sekarang 30 m, kan duitnya dulu ada duitnya kan 2020 kan ada, (tapi) ku Covid (direfoucing),” paparnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (Kadis PUPR) Garut, Luna Avtriantini, menerangkan, pembangunan tribun timur ini memiliki nilai kontrak sebesar 16.227.000.000 Rupiah, dengan masa kontrak selama 180 hari.

“Selesai nanti, penyelesaian pekerjaan ini pada kontrak tanggal 16 desember 2022, adapun penyedia jasa kontruksi ini adalah PT. Wulan Cipta Sejati yang bekerjasama dengan PT. Dinamis Sarana Utama, adapun jasa konsultasi menajemen konstruksinya adalah dari CV. Mahoni,” tutur Luna.

Baca Juga :   Kabupaten Garut Mantapkan Implementasi SPBE untuk Tingkatkan Layanan Publik

Luna menjelaskan, kawasan SOR RAA Adiwijaya ini secara keseluruhan memiliki luas sekitar 15 hektar, sementara yang digunakan untuk stadion hanya sekitar 2.2 hektar.

“Adapun pekerjaan yang kami laksanakan pada pembangunan tahap pertama adalah pekerjaan lapang sepak bola, pekerjaan lintasan atletik yang sudah mendapat sertifikasi FIFA, saluran keliling lapang, dan juga pagar pengaman,” jelasnya.

Selain membangun Stadion RAA Adiwijaya, imbuh Luna, di tahun 2022 juga pihaknya akan melaksanakan pekerjaan lain di area SOR ini, seperti pengerjaan lapangan outdoor, pembangunan gedung aquatik tahap kedua, penataan kawasan SOR, dan pengerjaan pemasangan penerangan jalan umum.

Berita Terkait

Pj Bupati Garut Apresiasi Peran Perempuan dalam Peringatan Hari Ibu ke-96
Rapat Koordinasi Pengawasan Daerah Kabupaten Garut: Wujudkan Tata Kelola Pemerintahan yang Akuntabel
Kabar Terbaru Upah Sektoral 2025 Jabar: Garut dan Tasikmalaya Tak Lolos Kriteria!
Kantor Kecamatan Pangatikan Resmi Dibuka: Fokus Tingkatkan Pelayanan Publik
 Kabupaten Garut Mantapkan Implementasi SPBE untuk Tingkatkan Layanan Publik
Karya Bambu Garut: Dari Lokal ke Internasional, Apa Rahasianya?
Pansus II DPRD Jabar Dorong Investasi untuk Kesejahteraan, Ceng Malki: Harus Jadi Solusi Atasi Pengangguran
H. Aceng Malki Mimar: Raker Pansus II di Garut Fokus pada Peningkatan Iklim Investasi!
Berita ini 176 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 22 Desember 2024 - 20:06 WIB

Pj Bupati Garut Apresiasi Peran Perempuan dalam Peringatan Hari Ibu ke-96

Kamis, 19 Desember 2024 - 20:32 WIB

Rapat Koordinasi Pengawasan Daerah Kabupaten Garut: Wujudkan Tata Kelola Pemerintahan yang Akuntabel

Kamis, 19 Desember 2024 - 19:55 WIB

Kabar Terbaru Upah Sektoral 2025 Jabar: Garut dan Tasikmalaya Tak Lolos Kriteria!

Kamis, 19 Desember 2024 - 19:21 WIB

Kantor Kecamatan Pangatikan Resmi Dibuka: Fokus Tingkatkan Pelayanan Publik

Kamis, 19 Desember 2024 - 19:04 WIB

 Kabupaten Garut Mantapkan Implementasi SPBE untuk Tingkatkan Layanan Publik

Berita Terbaru

error: Content is protected !!