Reses Dede Salahudin, Masyarakat Desa Karangpawitan Usul Bantuan Sarana Olahraga dan Pertanian 

- Jurnalis

Minggu, 4 Desember 2022 - 19:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anggota Fraksi PKS Daerah Pemilihan (Dapil) 1 DPRD Kabupaten Garut Dede Salahudin, melaksanakan reses masa sidang III Tahun 2022 di Desa Karangpawitan Kecamatan Karangpawitan, Sabtu (3/12/2022).

Anggota Fraksi PKS Daerah Pemilihan (Dapil) 1 DPRD Kabupaten Garut Dede Salahudin, melaksanakan reses masa sidang III Tahun 2022 di Desa Karangpawitan Kecamatan Karangpawitan, Sabtu (3/12/2022).

WARTA GARUT – Masa Reses merupakan upaya untuk menampung aspirasi masyarakat yang nantinya akan dijadikan pokok pikiran anggota DPRD dan disampaikan ke pemerintah daerah

Seperti Halnya yang dilakukan oleh Anggota Fraksi PKS Daerah Pemilihan (Dapil) 1 DPRD Kabupaten Garut Dede Salahudin, melaksanakan reses masa sidang III Tahun 2022 di Desa Karangpawitan Kecamatan Karangpawitan, Sabtu (3/12/2022).

Kegiatan Reses itu, dihadiri oleh Kepala Desa Karangpawitan Dadang Suryana, Ketua Paguron Giwang Permana Nusantara, Ketua RW 07, Para ketua RT, Tokoh Pemuda, Para Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat.

Baca Juga :  Rapat Koordinasi Pengawasan Daerah Kabupaten Garut: Wujudkan Tata Kelola Pemerintahan yang Akuntabel

Anggota Fraksi PKS Dapil 1 DPRD Kabupaten Garut Dede Salahudin menuturkan, Pihaknya telah menampung aspirasi dari masyarakat Desa Karangpawitan diantaranya, Sarana olahraga berupa lapangan voli.

“Kami juga menampung keinginan masyarakat berupa Rumah bibit untuk pertanian. terlebih warga Desa Karangpawitan sebagian besar berprofesi sebagai petani,”tuturnya.

Oleh karena itu, Pihaknya akan berupaya untuk memenuhi aspirasi masyarakat itu, dengan melakukan koordinasi dengan pihak terkait yakni, Dinas Pemuda dan olahraga serta Dinas Pertanian Kabupaten Garut, terutama dengan penyuluhan pertanian di Desa Karangpawitan.

Baca Juga :  Kantor Kecamatan Pangatikan Resmi Dibuka: Fokus Tingkatkan Pelayanan Publik

“Kami upayakan, agar masyarakat Desa Karangpawitan yang sebagian besar petani, bisa mendapatkan dengan mudah bibit-bibit yang akan membawa pertanian mereka, menjadi lebih baik dan lebih maju,”ujarnya.

96f87cb5814049d3bb2fe4a33f71706f 1 e1670155274963
Anggota Fraksi PKS Daerah Pemilihan (Dapil) 1 DPRD Kabupaten Garut Dede Salahudin, menyerahkan satu set alat gendang untuk Paguron Giwang Permana Nusantara di RW 07 Desa Karangpawitan.

Dalam kegiatan reses tersebut selain menampung aspirasi masyarakat, Pihaknya juga menyerahkan bantuan berupa satu set alat gendang untuk Paguron Giwang Permana Nusantara di RW 07 Desa Karangpawitan.

“Bantuan ini merupakan bentuk dukungan terhadap seni kendang dan pencak silat, ciri tradisional khas Sunda,”katanya mengapresiasi.

Berita Terkait

Pj Bupati Garut Apresiasi Peran Perempuan dalam Peringatan Hari Ibu ke-96
Rapat Koordinasi Pengawasan Daerah Kabupaten Garut: Wujudkan Tata Kelola Pemerintahan yang Akuntabel
Kabar Terbaru Upah Sektoral 2025 Jabar: Garut dan Tasikmalaya Tak Lolos Kriteria!
Kantor Kecamatan Pangatikan Resmi Dibuka: Fokus Tingkatkan Pelayanan Publik
 Kabupaten Garut Mantapkan Implementasi SPBE untuk Tingkatkan Layanan Publik
Karya Bambu Garut: Dari Lokal ke Internasional, Apa Rahasianya?
Pansus II DPRD Jabar Dorong Investasi untuk Kesejahteraan, Ceng Malki: Harus Jadi Solusi Atasi Pengangguran
H. Aceng Malki Mimar: Raker Pansus II di Garut Fokus pada Peningkatan Iklim Investasi!
Berita ini 141 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 22 Desember 2024 - 20:06 WIB

Pj Bupati Garut Apresiasi Peran Perempuan dalam Peringatan Hari Ibu ke-96

Kamis, 19 Desember 2024 - 20:32 WIB

Rapat Koordinasi Pengawasan Daerah Kabupaten Garut: Wujudkan Tata Kelola Pemerintahan yang Akuntabel

Kamis, 19 Desember 2024 - 19:55 WIB

Kabar Terbaru Upah Sektoral 2025 Jabar: Garut dan Tasikmalaya Tak Lolos Kriteria!

Kamis, 19 Desember 2024 - 19:21 WIB

Kantor Kecamatan Pangatikan Resmi Dibuka: Fokus Tingkatkan Pelayanan Publik

Kamis, 19 Desember 2024 - 19:04 WIB

 Kabupaten Garut Mantapkan Implementasi SPBE untuk Tingkatkan Layanan Publik

Berita Terbaru

error: Content is protected !!