Pemkab Garut Genjot PAD! Ini Strategi Bupati Syakur Amin untuk Tingkatkan Pendapatan Daerah

- Jurnalis

Kamis, 13 Maret 2025 - 05:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemkab Garut Genjot PAD! Ini Strategi Bupati Syakur Amin untuk Tingkatkan Pendapatan Daerah

Pemkab Garut Genjot PAD! Ini Strategi Bupati Syakur Amin untuk Tingkatkan Pendapatan Daerah

WARTAGARUT.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut berkomitmen mengoptimalkan potensi Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui strategi peningkatan local taxing power.

Hal ini disampaikan Bupati Garut, Abdusy Syakur Amin, dalam Pertemuan Terbatas Pembahasan Strategi Peningkatan Local Taxing Power yang berlangsung secara virtual di Gedung Command Center Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Garut, Kecamatan Garut Kota, Rabu, 12 Maret 2025.

Syakur Amin mengapresiasi fasilitasi yang diberikan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) dalam upaya meningkatkan PAD Garut, khususnya melalui optimalisasi Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) serta aset daerah.

Ia menegaskan bahwa Pemkab Garut berkomitmen mendukung program ini guna mengoptimalkan sumber daya yang dimiliki daerah.

“Ini menjadi salah satu komitmen kami ingin meningkatkan potensi optimalisasi sumber-sumber daya yang bisa kita manfaatkan, apalagi kita semua tahu bahwa ada efisiensi yang menarik kami untuk selalu bekerja keras,” ujar Syakur.

Baca Juga :  PPG Calon Guru: Manifestasi Peningkatan Kualitas Pengajaran Bahasa Inggris

Sejalan dengan Bupati Garut, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Garut, Didit Fajar Putradi, mengungkapkan bahwa Pemkab Garut menyambut baik bantuan teknis dari World Bank yang difasilitasi oleh Bappenas.

Program ini merupakan bagian dari forum Ngobrol Pintar Ngaronjatkeun Pendapatan Asli Daerah (Ngorejat) yang telah beberapa kali digelar oleh Bappeda dan Bappenas.

Didit menjelaskan bahwa saat ini kontribusi PAD Garut masih di bawah 12% dari total Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).

Oleh karena itu, studi yang akan dilakukan oleh World Bank diharapkan dapat memberikan rekomendasi strategis dalam meningkatkan pendapatan daerah, terutama dari sektor PBB-P2.

Baca Juga :  Ketua Komisi IV DPRD Garut Dukung Penuh FGD MUI: Moral dan Mental Siswa Harus Jadi Prioritas!

Indonesia mengusulkan dua daerah untuk mendapatkan bantuan studi dari World Bank, yakni Kota Bandung dan Kabupaten Garut.

Menurut Didit, nantinya, hasil studi ini dapat menjadi best practice untuk pengelolaan PAD, tidak hanya bagi Garut, tetapi juga daerah lainnya di Indonesia.

Lebih lanjut, Didit menyebutkan bahwa studi yang sangat berharga ini rencananya akan dilaksanakan mulai Maret hingga Juli 2025.

Pemkab Garut akan menyediakan data yang dibutuhkan sebagai dasar analisis, dengan tetap memperhatikan aspek keamanan dan validitas data.

“Kita punya potensi sekalipun hari ini Pendapatan Asli Daerahnya masih rendah, tapi tentu akan memberikan saran rekomendasi perbaikan atau upaya-upaya peningkatan yang lebih real sifatnya,” pungkasnya.***

Penulis : Soni Tarsoni

Berita Terkait

6 Kali WTP! Rahasia Abdusy Syakur Amin Bawa KONI Garut ke Era Good and Clean Governance
Pelantikan KONI Garut! Bupati Garut Syakur Amin, Bidik Tuan Rumah Porprov 2030 dan Masuk 10 Besar Jabar
Ketua DPRD Garut Siap Dukung Rencana Jadi Tuan Rumah Porprov Jabar 2030! Aris Munandar: Kami Support Penuh
 Pemerintah Kabupaten Garut Tekankan Pembentukan Karakter Siswa Sejak Dini: Moral dan Mental Jadi Prioritas
Ketua Komisi IV DPRD Garut Dukung Penuh FGD MUI: Moral dan Mental Siswa Harus Jadi Prioritas!
DPRD Garut Bahas LKPJ Bupati 2024 dan Bentuk Pansus Tata Beracara Badan Kehormatan
Bupati Garut Tegaskan Peran Strategis PDAM Tirta Intan dalam Layanan Air Bersih!
Halal Bihalal IDI Garut, Bupati Syakur Amin Tegaskan Fokus pada Kesehatan dan Pendidikan!
Berita ini 20 kali dibaca
id="attachment_18953" align="aligncenter" width="800"] CREATOR: gd-jpeg v1.0 (using IJG JPEG v62), quality = 82

Berita Terkait

Senin, 19 Mei 2025 - 21:25 WIB

6 Kali WTP! Rahasia Abdusy Syakur Amin Bawa KONI Garut ke Era Good and Clean Governance

Senin, 19 Mei 2025 - 21:22 WIB

Pelantikan KONI Garut! Bupati Garut Syakur Amin, Bidik Tuan Rumah Porprov 2030 dan Masuk 10 Besar Jabar

Senin, 19 Mei 2025 - 15:38 WIB

Ketua DPRD Garut Siap Dukung Rencana Jadi Tuan Rumah Porprov Jabar 2030! Aris Munandar: Kami Support Penuh

Jumat, 16 Mei 2025 - 07:17 WIB

 Pemerintah Kabupaten Garut Tekankan Pembentukan Karakter Siswa Sejak Dini: Moral dan Mental Jadi Prioritas

Kamis, 15 Mei 2025 - 19:55 WIB

Ketua Komisi IV DPRD Garut Dukung Penuh FGD MUI: Moral dan Mental Siswa Harus Jadi Prioritas!

Berita Terbaru

error: Content is protected !!