Ketua DPC PDI Perjuangan Garut Yudha Puja Turnawan Upayakan Bantuan bagi Lansia yang Rumahnya Terbakar

- Jurnalis

Rabu, 2 Oktober 2024 - 21:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua DPC PDI Perjuangan Garut Yudha Puja Turnawan Upayakan Bantuan bagi Lansia yang Rumahnya Terbakar

Ketua DPC PDI Perjuangan Garut Yudha Puja Turnawan Upayakan Bantuan bagi Lansia yang Rumahnya Terbakar

WARTAGARUT.COM – Pada Rabu 2 oktober 2024, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Garut, Yudha Puja Turnawan, bersama PAC PDI Perjuangan Karangpawitan menengok Pak Didi, seorang lansia dhuafa yang rumahnya habis dilalap api di Kampung Godog Makam, Desa Lebakagung, Kecamatan Karangpawitan Kabupaten Garut pada Selasa, 1 Oktober 2024, sekitar pukul 11.45 WIB.

Dalam kunjungan tersebut, Yudha hadir untuk memberikan dukungan moral dan bantuan awal bagi Pak Didi yang saat ini untuk sementara tinggal di rumah Pak Apar, Ketua RW 10 Kampung Godog Makam.

“Kami datang untuk menguatkan hati dan meringankan beban Pak Didi. Beliau adalah bagian dari masyarakat yang harus kita perhatikan bersama, terutama di masa-masa sulit seperti ini,” ujar Yudha Puja Turnawan.

Baca Juga :  MAN 1 Garut Beri Penghormatan untuk Dra. Hj. Ani Rahmatiyah yang Memasuki Purna Bakti Setelah 31 Tahun Mengabdi

Yudha Puja Turnawan juga meminta Ketua LPM Lebakagung, yang merupakan pengurus PAC PDI Perjuangan Kecamatan Karangpawitan, untuk segera berkoordinasi dengan Pemerintah Desa Lebakagung agar menyusun proposal bantuan ke berbagai pihak, baik lembaga sosial, pemerintah, maupun perusahaan yang memiliki dana Corporate Social Responsibility (CSR).

“Kami berharap Pemkab Garut bisa menginisiasi kolaborasi pendanaan dengan lembaga pengumpul dana umat seperti BAZNAS, agar pembangunan rumah Pak Didi bisa segera terealisasi. Semoga banyak pihak yang tergerak untuk membantu, sehingga beliau bisa memiliki tempat tinggal yang layak kembali,” tutur Anggota DPRD Kabupaten Garut dari Fraksi PDI Perjuangan.

Pak Apar, Ketua RW setempat, juga menegaskan akan mengupayakan semaksimal mungkin untuk memperkokoh semangat gotong-royong warga dalam membantu membangun kembali rumah bagi Pak Didi.

Baca Juga :  Syakur Amin: Universitas Garut Lantik 33 Apoteker Baru, Siap Dukung Peningkatan Pelayanan Kesehatan

“Sebagai lansia dhuafa yang kini tidak memiliki tempat tinggal, dukungan dari berbagai pihak sangat diperlukan agar Pak Didi bisa kembali memiliki rumah yang layak,”katanya.

Kondisi Pak Didi yang saat ini tinggal sementara di rumah warga tentunya tidak ideal, mengingat usianya yang sudah lanjut dan kondisinya yang rentan.

Oleh karena itu, Yudha Puja Turnawan berharap gotong royong warga dan dukungan dari berbagai elemen masyarakat bisa memberikan harapan baru bagi Pak Didi untuk kembali memiliki rumah yang aman dann yaman.***

Penulis : Soni Tarsoni

Berita Terkait

Perumda Tirta Intan Garut Serahkan Donasi kepada Penyintas Kebakaran di Desa Sudalarang
Syakur Amin: Universitas Garut Lantik 33 Apoteker Baru, Siap Dukung Peningkatan Pelayanan Kesehatan
Paslon Cabup Garut Syakur – Putri Berikan Santunan kepada Korban Kebakaran di Kampung Godog Makam, Karangpawitan
Kepala Kemenag Garut Ajak Masyarakat Lestarikan Batik di Hari Batik Nasional 2024
Calon Bupati Garut Syakur Amin: Batik, Simbol Nasionalisme dan Warisan Budaya yang Harus Dilestarikan
PDI Perjuangan Bersama Ketua DPRD Garut Berikan Bantuan untuk Emak Siti Hadisoh yang Rumahnya Terbakar
MAN 1 Garut Beri Penghormatan untuk Dra. Hj. Ani Rahmatiyah yang Memasuki Purna Bakti Setelah 31 Tahun Mengabdi
Calon Bupati Garut Helmi Budiman Ajak Masyarakat Jogging di Situ Bagendit Sambil Nikmati Keindahan Alam  
Berita ini 16 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 3 Oktober 2024 - 16:14 WIB

Perumda Tirta Intan Garut Serahkan Donasi kepada Penyintas Kebakaran di Desa Sudalarang

Kamis, 3 Oktober 2024 - 07:58 WIB

Syakur Amin: Universitas Garut Lantik 33 Apoteker Baru, Siap Dukung Peningkatan Pelayanan Kesehatan

Kamis, 3 Oktober 2024 - 07:35 WIB

Paslon Cabup Garut Syakur – Putri Berikan Santunan kepada Korban Kebakaran di Kampung Godog Makam, Karangpawitan

Rabu, 2 Oktober 2024 - 17:51 WIB

Kepala Kemenag Garut Ajak Masyarakat Lestarikan Batik di Hari Batik Nasional 2024

Rabu, 2 Oktober 2024 - 16:51 WIB

Calon Bupati Garut Syakur Amin: Batik, Simbol Nasionalisme dan Warisan Budaya yang Harus Dilestarikan

Berita Terbaru

error: Content is protected !!