PLN ULTG Garut Dorong Penggunaan Layangan yang Aman Terhadap Instalasi Listrik

- Jurnalis

Kamis, 16 Mei 2024 - 20:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PLN ULTG Garut Dorong Penggunaan Layangan yang Aman Terhadap Instalasi Listrik (Manager PLN ULTG Garut, Maman Nurjaman (Kanan)

PLN ULTG Garut Dorong Penggunaan Layangan yang Aman Terhadap Instalasi Listrik (Manager PLN ULTG Garut, Maman Nurjaman (Kanan)

WARTAGARUT.COM – Manager PLN ULTG Garut, Maman Nurjaman, menyampaikan upaya terbaru PLN dalam menyosialisasikan bahaya layangan terhadap instalasi listrik.

Hal Ini merupakan inisiatif yang diadopsi dari kantor induk, UIT JBT, sebagai antisipasi menghadapi kemarau yang diperkirakan akan berlangsung dalam periode yang panjang.

“Sosialisasi ini sangat penting karena akan menghadapi musim kemarau yang mungkin sangat panjang. Kami melihatnya sebagai suatu keharusan untuk terus mengingatkan dan menghimbau kepada seluruh masyarakat Garut,” ungkap Maman Nurjaman usai acara sosialisasi manfaat dan bahaya listrik sekaligus pertandingan persahabatan antara Persigar legend vs PLN legen di laksanakan di Stadion Dalam Bintang SOR Adiwijaya Ciateul Garut pada Kamis 16 Mei 2024.

Baca Juga :  Bupati Garut ke 26 Rudy Gunawan Alirkan Air Bersih dari Mata Air Ciburial untuk 300 Keluarga di Desa Mulyasari

Ia mengungkapkan bahwa berdasarkan data menunjukkan penurunan signifikan dalam jumlah gangguan listrik akibat layangan di wilayah tersebut. 

Pada tahun 2020, gangguan listrik akibat layangan mencapai 56 kali setahun. Namun, angka tersebut terus menurun hingga hanya 6 kali pada tahun 2022. 

Meski demikian, pada tahun 2023, terjadi lonjakan kembali menjadi 26 kali, yang diduga dipengaruhi oleh perubahan dari situasi endemi ke pandemi.

“Kami melihat adanya peningkatan gangguan listrik akibat layangan pada tahun 2023, mungkin karena adanya perubahan dari situasi pandemi. Namun, kami berharap dapat kembali menekan angka tersebut,” tambah Maman Nurjaman.

Baca Juga :  Dinsos Kabupaten Garut dan Yayasan Peduli Tuna Daksa Salurkan Kaki dan Tangan Palsu untuk Penyandang Tuna Daksa

sementara pada  tahun 2024 ini, kata Maman, tercatat hanya satu kali gangguan listrik akibat layangan. 

Meskipun demikian, kejadian tersebut terjadi karena layangan pasif yang terjebak di Sutet, bukan karena aktivitas latihan layangan.

“Kami berharap tahun ini, jumlah gangguan akibat layangan dapat terus ditekan, terutama dengan mengurangi penggunaan tali kawat dan Aluminium foil pada layangan,” tutup Maman Nurjaman.

Sosialisasi ini diharapkan dapat memperkuat kesadaran masyarakat akan bahaya layangan terhadap instalasi listrik, serta mendorong penggunaan layangan yang aman dan bertanggung jawab.

Penulis : Soni Tarsoni

Berita Terkait

Bazar UMKM Gebyar Maulid Nabi: MUI Garut Fasilitasi 25 Pelaku Usaha Binaan untuk Perluas Pasar
PJ Bupati Garut Bahas Kerjasama PT. Changshin Reksa Jaya dan PDAM Tirta Intan dalam Penyediaan Air Bersih
Dinsos Kabupaten Garut dan Yayasan Peduli Tuna Daksa Salurkan Kaki dan Tangan Palsu untuk Penyandang Tuna Daksa
Dikmas Lantas Polres Garut: Tanamkan Disiplin dan Keselamatan Sejak Dini di Hari Lalu Lintas Bhayangkara 2024
Mundur dari Pencalonan Pilkada Garut, Dudung Sudiana Fokus pada Yayasan dan Program Sosial untuk Masyarakat
Bupati Garut ke 26 Rudy Gunawan Alirkan Air Bersih dari Mata Air Ciburial untuk 300 Keluarga di Desa Mulyasari
Rudy Gunawan Yakin Pendekatan Teknokratik Syakur Amin Mampu Atasi Tantangan IPM Rendah di Garut
Wujud Kepedulian Sosial : dr. Helmi Budiman dan Garut Muda Gelar Rumah Makan Gratis Bagi Pejuang Jalanan
Berita ini 92 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 12 September 2024 - 07:49 WIB

Bazar UMKM Gebyar Maulid Nabi: MUI Garut Fasilitasi 25 Pelaku Usaha Binaan untuk Perluas Pasar

Rabu, 11 September 2024 - 07:43 WIB

PJ Bupati Garut Bahas Kerjasama PT. Changshin Reksa Jaya dan PDAM Tirta Intan dalam Penyediaan Air Bersih

Rabu, 11 September 2024 - 07:24 WIB

Dinsos Kabupaten Garut dan Yayasan Peduli Tuna Daksa Salurkan Kaki dan Tangan Palsu untuk Penyandang Tuna Daksa

Selasa, 10 September 2024 - 16:30 WIB

Dikmas Lantas Polres Garut: Tanamkan Disiplin dan Keselamatan Sejak Dini di Hari Lalu Lintas Bhayangkara 2024

Senin, 9 September 2024 - 21:03 WIB

Mundur dari Pencalonan Pilkada Garut, Dudung Sudiana Fokus pada Yayasan dan Program Sosial untuk Masyarakat

Senin, 9 September 2024 - 17:10 WIB

Bupati Garut ke 26 Rudy Gunawan Alirkan Air Bersih dari Mata Air Ciburial untuk 300 Keluarga di Desa Mulyasari

Senin, 9 September 2024 - 05:51 WIB

Rudy Gunawan Yakin Pendekatan Teknokratik Syakur Amin Mampu Atasi Tantangan IPM Rendah di Garut

Jumat, 6 September 2024 - 18:50 WIB

Wujud Kepedulian Sosial : dr. Helmi Budiman dan Garut Muda Gelar Rumah Makan Gratis Bagi Pejuang Jalanan

Berita Terbaru

error: Content is protected !!