Kemenag Garut Gelar Rapat dan Bimtek Aplikasi Wakaf untuk Percepat Sertifikasi dan Revitalisasi Siwak

- Jurnalis

Kamis, 1 Februari 2024 - 21:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kemenag Garut Gelar Rapat dan Bimtek Aplikasi Wakaf untuk Percepat Sertifikasi dan Revitalisasi Siwak

Kemenag Garut Gelar Rapat dan Bimtek Aplikasi Wakaf untuk Percepat Sertifikasi dan Revitalisasi Siwak

WARTAGARUT.COM –  Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Garut menggelar Rapat Koordinasi dan Bimtek Aplikasi Sistem Informasi Wakaf Tahun 2024 di Aula Kantor Kemenag Kabupaten Garut, Jalan Terusan Pahlawan, Kelurahan Sukagalih, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, pada Kamis, 1 Februari 2024.

Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Garut, Dr. H. Saepulloh, S.Ag., M.Pd.I, menjelaskan bahwa pelaksanaan rapat dan bimtek ini didasarkan pada Undang-undang Nomor 41 tahun 2004 Tentang Wakaf.

Selain itu, Kata Kepala Kemenag Garut,  juga termasuk Peraturan Pemerintah Nomor 25 tahun 2018 Tentang Perubahan atas Peraturan Pemerintah Nomor 42 Tahun 2006 tentang Pelaksanaan Undang Undang Nomor 41 Tahun 2004 tentang Wakaf.

Baca Juga :  Dikmas Lantas Polres Garut: Tanamkan Disiplin dan Keselamatan Sejak Dini di Hari Lalu Lintas Bhayangkara 2024

“Fokus utama kita adalah percepatan sertifikasi wakaf tahun 2024, serta revitalisasi aplikasi Siwak sebagai program prioritas di KUA Kecamatan,” ujarnya.

Menurut H Saepulloh, tujuan utama dari kegiatan ini adalah membentuk kesepahaman untuk percepatan sertifikasi wakaf bagi Kepala KUA sebagai Petugas Pengelola Administrasi dan Informasi Wakaf (PPAIW).

Tak hanya itu, kata beliau  juga pentingnya revitalisasi aplikasi Siwak bagi operator wakaf di lingkungan KUA Kecamatan. 

“Dengan begitu, kita dapat lebih efektif dalam mengelola wakaf untuk kepentingan umat dan pembangunan,” katanya.

Dalam pelaksanaan Rapat Koordinasi dan Bimtek Aplikasi Sistem Informasi Wakaf Tahun 2024, Kepala Penyelenggara Zakat & Wakaf, H. Miftah Zaelani, menyampaikan bahwa peserta kegiatan melibatkan Kepala/PPAIW dan Operator Wakaf KUA Kecamatan di Kantor Kemenag Kabupaten Garut, dengan total peserta sebanyak 90 orang.

Baca Juga :  Ketua Umum Persigar Garut, H. Rudy Gunawan: Seleksi Pemain Piala Soeratin 2024 Selesai, Tim Siap Bertanding

 “Kehadiran peserta yang cukup banyak menunjukkan antusiasme dan keseriusan dalam meningkatkan pemahaman terkait wakaf,” tambahnya.

Miftah Zaelani juga menegaskan bahwa Rapat Koordinasi dan Bimtek Aplikasi Sistem Informasi Wakaf Tahun 2024 menghadirkan narasumber dari Kantor ATR/BPN Garut dan Operator Siwak Kemenag.

“Dengan melibatkan narasumber yang kompeten, kami berharap kegiatan ini dapat memberikan pemahaman mendalam kepada peserta untuk mengoptimalkan pemanfaatan aplikasi Siwak dalam pengelolaan wakaf di wilayah Kabupaten Garut,” ungkapnya.(soni)***

Berita Terkait

IPI Garut Raih Predikat “BAIK SEKALI” dalam SIMKATMAWA 2024, Buktikan Kualitas Tata Kelola Kemahasiswaan
Dikmas Lantas Polres Garut: Tanamkan Disiplin dan Keselamatan Sejak Dini di Hari Lalu Lintas Bhayangkara 2024
Rektor Universitas Garut Syakur Amin: 45 Wisudawan Lulus Lewat Jalur Publikasi Ilmiah Nasional Internasional
Universitas Garut Sukses Luluskan 486 Mahasiswa, 9 Lulusan Terbaik Raih IPK Sempurna dengan Prestasi Gemilang  
Peran PPKn dalam Mempersatukan Perbedaan Bangsa
Rudy Gunawan Yakin Pendekatan Teknokratik Syakur Amin Mampu Atasi Tantangan IPM Rendah di Garut
IPI Garut Lepas 133 Mahasiswa Program MBKM, Bukti Komitmen Pengembangan Kompetensi Mahasiswa
Rektor IPI Garut, Prof. Nizar Alam Hamdani: PPG 2024 adalah Kunci Utama Mencetak Guru Kompeten di Era Digital
Berita ini 142 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 10 September 2024 - 16:30 WIB

Dikmas Lantas Polres Garut: Tanamkan Disiplin dan Keselamatan Sejak Dini di Hari Lalu Lintas Bhayangkara 2024

Senin, 9 September 2024 - 19:14 WIB

Rektor Universitas Garut Syakur Amin: 45 Wisudawan Lulus Lewat Jalur Publikasi Ilmiah Nasional Internasional

Senin, 9 September 2024 - 17:44 WIB

Universitas Garut Sukses Luluskan 486 Mahasiswa, 9 Lulusan Terbaik Raih IPK Sempurna dengan Prestasi Gemilang  

Senin, 9 September 2024 - 10:07 WIB

Peran PPKn dalam Mempersatukan Perbedaan Bangsa

Senin, 9 September 2024 - 05:51 WIB

Rudy Gunawan Yakin Pendekatan Teknokratik Syakur Amin Mampu Atasi Tantangan IPM Rendah di Garut

Senin, 9 September 2024 - 04:26 WIB

IPI Garut Lepas 133 Mahasiswa Program MBKM, Bukti Komitmen Pengembangan Kompetensi Mahasiswa

Sabtu, 7 September 2024 - 05:57 WIB

Rektor IPI Garut, Prof. Nizar Alam Hamdani: PPG 2024 adalah Kunci Utama Mencetak Guru Kompeten di Era Digital

Jumat, 6 September 2024 - 13:32 WIB

Orientasi Akademik PPG IPI Garut 2024: Langkah Awal Mewujudkan Guru Profesional

Berita Terbaru

error: Content is protected !!