Kantor Kemenag Garut Musnahkan Puluhan Ribu Buku Nikah dan Kartu Nikah yang Tidak Terpakai

- Jurnalis

Jumat, 1 November 2024 - 06:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kantor Kemenag Garut Musnahkan Puluhan Ribu Buku Nikah dan Kartu Nikah yang Tidak Terpakai

Kantor Kemenag Garut Musnahkan Puluhan Ribu Buku Nikah dan Kartu Nikah yang Tidak Terpakai

WARTAGARUT.COM – Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Garut melaksanakan pemusnahan Barang Milik Negara (BMN) berupa buku dan kartu nikah di halaman parkir Kantor Kemenag Garut pada Senin, 28 Oktober 2024. 

Pemusnahan ini melibatkan sejumlah pejabat dan instansi, di antaranya Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Garut, Dr. H. Saepulloh, S.Ag., M.Pd.I., beserta Kepala Subbag Tata Usaha, Kepala Seksi Bimas Islam, serta perwakilan dari ASN, Disdamkar, Babinsa, dan Babinkamtibmas.

Kegiatan ini merupakan langkah tertib administrasi dalam pengelolaan BMN, khususnya dokumen pernikahan yang tidak terpakai. 

Baca Juga :  Chocodot Kids Series, Cokelat Pintar untuk Anak, Diluncurkan Dalam Seminar Otak Anak Sehat Terawat

Dalam pemusnahan kali ini, sebanyak 17.178 buku pemeriksaan nikah, 16.867 akta nikah, 33.374 buku nikah, 7.999 duplikat buku nikah, dan 42.000 kartu nikah dimusnahkan untuk mencegah penyalahgunaan dan menjaga kerahasiaan data pernikahan.

Kepala Kemenag Garut, Dr. H. Saepulloh, menjelaskan bahwa pemusnahan ini penting untuk memastikan keamanan dan integritas dokumen pernikahan di lingkungan Kementerian Agama. 

“Langkah ini merupakan bagian dari tanggung jawab kami dalam pengelolaan aset negara dan perlindungan data publik,” ungkap Dr. Saepulloh.

Baca Juga :  Apel Kebangsaan BNP Merah Putih! Aceng Malki Serukan Peran Aktif Masyarakat Dalam Pembangunan Garut 

Pemusnahan ini juga sebagai bentuk transparansi dan komitmen Kantor Kemenag Garut dalam menjaga dokumen-dokumen penting. 

Selain itu, Dr. Saepulloh mengajak seluruh jajaran Kemenag untuk senantiasa mengedepankan tertib administrasi, khususnya dalam pengelolaan dokumen negara.

Dengan adanya pemusnahan BMN ini, diharapkan bahwa kualitas pelayanan publik di lingkungan Kemenag Garut akan semakin baik, serta terhindar dari potensi penyalahgunaan data yang bisa merugikan masyarakat.

Penulis : Soni Tarsoni

Berita Terkait

Miris! Ribuan Kasus Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak di Jabar, Aceng Malki: Semua Pihak Harus Terlibat!
Haul Akbar dan Apel Kebangsaan BNP Merah Putih: Ceng Malki Ajak BNP MP Bangkit dan Berperan dalam Pembangunan
Apel Kebangsaan BNP Merah Putih! Aceng Malki Serukan Peran Aktif Masyarakat Dalam Pembangunan Garut 
Anggota DPRD Jabar, Aceng Malki, Dukung BNP Merah Putih Lawan Radikalisme dan Intoleransi
Ceng Mujib Tegaskan Peran Pesantren dalam Menjaga NKRI di Haul Akbar dan Apel Kebangsaan BNP MP
Jalan Cor Red Mix di Kampung Babakan Cipari Rampung, Warga Kini Lebih Mudah Beraktivitas!
Sambut Hari Jadi Garut ke-212, Perumda Tirta Intan Beri Diskon 50% Biaya Pasang Baru
Krisis Darah di Garut! Yudha Puja Turnawan Gerak Cepat Selamatkan Penderita Thalassemia
Berita ini 48 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 4 Februari 2025 - 19:17 WIB

Miris! Ribuan Kasus Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak di Jabar, Aceng Malki: Semua Pihak Harus Terlibat!

Selasa, 4 Februari 2025 - 18:08 WIB

Haul Akbar dan Apel Kebangsaan BNP Merah Putih: Ceng Malki Ajak BNP MP Bangkit dan Berperan dalam Pembangunan

Selasa, 4 Februari 2025 - 17:45 WIB

Apel Kebangsaan BNP Merah Putih! Aceng Malki Serukan Peran Aktif Masyarakat Dalam Pembangunan Garut 

Selasa, 4 Februari 2025 - 16:58 WIB

Anggota DPRD Jabar, Aceng Malki, Dukung BNP Merah Putih Lawan Radikalisme dan Intoleransi

Senin, 3 Februari 2025 - 18:14 WIB

Jalan Cor Red Mix di Kampung Babakan Cipari Rampung, Warga Kini Lebih Mudah Beraktivitas!

Berita Terbaru

error: Content is protected !!